Heboh! Pria Ini Hidup dengan Istri dan 4 Kekasih di Komplek yang Sama Tanpa Ketahuan

Heboh! Pria Ini Hidup dengan Istri dan 4 Kekasih di Komplek yang Sama Tanpa Ketahuan

Terkini | okezone | Selasa, 12 November 2024 - 22:09
share

Seorang pria asal Tiongkok bernama Xiaojun baru-baru ini membuat heboh media sosial karena berhasil menjalani hubungan dengan istri dan empat kekasih sekaligus. Lebih mengejutkan lagi, kelima wanita tersebut tinggal di kompleks perumahan yang sama tanpa saling mengetahui.

Melansir dari South China Morning Post pada Selasa (12/11/2024) Xiaojun, yang berasal dari provinsi Jilin, memulai kisahnya dengan berbohong kepada istrinya, Xiaojia, bahwa ia adalah anak dari keluarga kaya. Untuk mendukung kebohongannya, ia sering membeli barang-barang mewah palsu sebagai hadiah.

Saat Xiaojia mengetahui situasi keuangan Xiaojun yang sebenarnya, ia tetap mempertahankan pernikahan demi anak-anak. Setelah itu, Xiaojun diusir dan mulai menjalin hubungan dengan empat wanita lainnya di sekitar kompleks.

Ia menggunakan taktik serupa untuk memenangkan hati masing-masing kekasihnya: Xiaohong, Xiaomin, Xiaoxin, dan Xiaolan. Dengan berbohong dan berpura-pura sebagai pria kaya, Xiaojun bahkan berhasil meminjam uang dari para wanita tersebut. Dalam satu kasus, ia memberikan uang tiruan kepada salah satu kekasihnya, Xiaoxin, yang akhirnya melaporkannya ke polisi setelah menyadari bahwa ia telah ditipu.

Setelah Xiaojun ditangkap, barulah seluruh kebenaran terungkap. Istrinya dan kekasihnya, Xiaohong, baru menyadari bahwa mereka menjalin hubungan dengan pria yang sama.

Kini, Xiaojun dijatuhi hukuman penjara sembilan tahun enam bulan dan didenda 120 ribu yuan atau sekira Rp263 juta atas tuduhan penipuan, bigami, dan pencurian. Semua keuntungan ilegalnya, yang mencapai 280 ribu yuan atau sekitar Rp611 juta juga disita dan dikembalikan kepada para korban.

Kisah ini mengejutkan banyak orang di media sosial. Para netizen merasa takjub bagaimana Xiaojun berhasil menjalani kehidupan ganda selama lebih dari empat tahun di tempat yang sama tanpa ketahuan.

Topik Menarik