Infografis UNRWA, Badan PBB untuk Pengungsi Palestina yang Dilarang Israel

Infografis UNRWA, Badan PBB untuk Pengungsi Palestina yang Dilarang Israel

Terkini | inews | Rabu, 30 Oktober 2024 - 16:41
share

JAKARTA, iNews.id – UNRWA, badan PBB yang menangani pengungsi Palestina, menarik perhatian internasional setelah terjadinya perang antara Israel dan Hamas pada 7 Oktober 2023. Organisasi ini kembali menjadi fokus perhatian dunia setelah Israel mengesahkan undang-undang yang melarang semua aktivitas di negaranya.

UNRWA (United Nations Relief and Works Agency for Palestine Refugees) didirikan berdasarkan Resolusi Majelis Umum PBB Nomor 302 (IV) pada 8 Desember 1949, yang bertujuan untuk melaksanakan program bantuan dan pekerjaan langsung bagi pengungsi Palestina. Lembaga ini mulai beroperasi pada 1 Mei 1950.

Hampir seluruh pendanaan didapat dari sumbangan sukarela negara anggota PBB. UNRWA juga menerima sebagian dana dari Anggaran Reguler PBB yang sebagian besar digunakan membayar staf internasional.

Topik Menarik