Posko Pemenangan Paslon Nomor Urut Satu di Pilkada Barru Diserang OTK, Dua Relawan Terluka

Posko Pemenangan Paslon Nomor Urut Satu di Pilkada Barru Diserang OTK, Dua Relawan Terluka

Terkini | gowa.inews.id | Sabtu, 26 Oktober 2024 - 21:30
share

BARRU, iNewsGowa.id - Posko Pemenangan Pasangan Calon Bupati (Paslon) Nomor urut 1 Aras-Aska (ARASKA) di Jalan M. Akbar, Kecamatan Barru, Kabupaten Barru, Sulawesi Selatan, di serang sekelompok orang tak dikenal (OTK)..

Informasi yang dihimpun, peristiwa tersebut terjadi pada Jumat 25 Oktober 2024 sekitar Pukul 23.00 Wita. 

Tim kuasa hukum ARASKA Adityawarman menceritakan sekitar pukul 23.30 wita, empat orang yang datang ke posko Araska Muda mengatasnamakan diri mereka Relawan salah satu Paslon lain, datang ke posko marah-marah sambil melakukan provokasi kepada Relawan Araska Muda.

Saat itu kata dia, Tim ARASKA muda sedang melakukan acara usai melakukan kegiatan sosial rutin jumat berkah. 

"Namun tak ada satupun yang merespon, kemudian datanglah lagi beberapa rombongan mereka dan disaat itulah ada salah seorang diantara mereka yang menggenggam kerikil bercampur pasir kemudian melempar kearah relawan Araska Muda dan lainnya ada yang menendang bangku yang ada didepan posko sampai mengenai kaki salah seorang Relawan Araska, " katanya kepada iNewsGowa.id saat dikonfirmasi telepon selulernya. 

Atas kejadian tersebut dua orang mengalami luka. Peristiwa itu juga telah dilaporkan ke pihak yang berwajib. 

"Semalam kami sudah melakukan pelaporan di Mapolres Barru atas dugaan penganiayaan terhadap 2 relawan kami Araska Muda," ungkapnya. 

Sementara Kepala Satuan Reserse Kriminal (Reskrim) Polres Barru AKP Salahuddin yang dikonfirmasi juga membenarkan peristiwa tersebut. "Masih sementara penyelidikan,"ungkap AKP Salahuddin.

Topik Menarik