Aklamasi! Deni Ali Setyono Terpilih Lagi, Siap Bawa PWI Gresik Lebih Solid
GRESIK, iNewsGresik.id – Deni Ali Setyono kembali terpilih sebagai Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Gresik untuk periode 2024-2027.
Pria yang akrab disapa Deni, terpilih secara aklamasi dalam Konferensi Cabang (Konfercab) ke-IV PWI Gresik. Ia menjadi satu-satunya calon yang mendaftar dalam pemilihan yang dilaksanakan di gedung Puteri Mijil, Kamis (24/10/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh anggota PWI Gresik, Ketua PWI Jawa Timur Lutfil Hakim, serta Wakil Ketua Bidang Organisasi PWI Jatim, Mahmud Suhermono.
Mahmud Suhermono menyatakan bahwa pemilihan ini berjalan lancar tanpa hambatan, mengingat hanya ada satu calon yang mendaftar dan memenuhi persyaratan.
“Dengan hanya satu calon, Deni Ali Setyono secara aklamasi ditetapkan sebagai Ketua PWI Gresik untuk periode mendatang,” ujar Mahmud.
Setelah terpilih, Deni menyampaikan rasa syukurnya atas kepercayaan yang kembali diberikan kepadanya. Ia menekankan pentingnya menjaga soliditas di tubuh PWI Gresik.
"Saya berkomitmen untuk menjaga kebersamaan dan kekompakan di antara kita semua. Ke depan, PWI Gresik harus terus berkembang dan menghasilkan karya jurnalistik yang lebih berkualitas," kata Deni.
Sementara itu, Ketua PWI Jawa Timur, Lutfi Hakim, mengucapkan selamat atas terpilihnya kembali Deni Ali Setyono sebagai Ketua PWI Kabupaten Gresik untuk periode 2024-2027.
"Saya berharap di bawah kepemimpinan Deni, PWI Gresik semakin solid dan mampu menjalankan fungsinya sebagai organisasi yang memperjuangkan profesionalisme wartawan, " ungkapnya.
Lutfi menekankan pentingnya kolaborasi antara PWI dan pemerintah daerah dalam mewujudkan informasi yang akurat dan berimbang, terutama di era digital saat ini
"Saya yakin bahwa Deni dengan pengalamannya dapat membawa PWI Gresik menjadi lebih maju dan berdaya saing, " pungkas Lutfi.