Gus Miftah Semringah Dilantik Jadi Utusan Khusus Presiden, Ini Bidang Tanggung Jawabnya

Gus Miftah Semringah Dilantik Jadi Utusan Khusus Presiden, Ini Bidang Tanggung Jawabnya

Terkini | okezone | Selasa, 22 Oktober 2024 - 10:53
share

JAKARTA - Gus Miftah resmi dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto menjadi Utusan Khusus Presiden di Bidang Kerukunan Beragama dan Pembinaan Sarana Keagamaan, pada Selasa (22/10/2024). Proses pelantikan itu dipimpin langsung oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan.

Bukan hanya Utusan Khusus Presiden yang dilantik, Presiden Prabowo turut melantik Ketua Mahkamah Agung, Penasihat Khusus, hingga Staff Khusus Presiden.Dalam pelantikan itu, Gus Miftah yang berdiri di samping Raffi Ahmad melakukan janji sumpah.

"Demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada UUD Negera Republik Indonesia 19945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi bangs dan negar. Bahwa saya selama menjabat akan menjujung tinggi etika, bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab," ucap Gus Miftah.

Raffi Ahmad dan Gus Miftah

Selain Gus Miftah, ada 6 utusan khusus presiden lainnya yang dilantik di antaranya sebagai berikut.

1. Raffi Ahmad mendapat jabatan Utusan Khusus Presiden Bidang Pembinaan Generasi Muda dan Pekerja Seni.

2. Zita Anjani Utusan Khusus Presiden Bidang Pariwisata

3. Mardiono Utusan Khusus Presiden Bidang Ketahanan Pangan.

4. Setiawan Ichlas Utusan Khusus Presiden Bidang Ekonomi dan Perbankan.

5. Ahmad Ridha Sabana Utusan Khusus Presiden Bidang Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah, Ekonomi Kreatif dan Digital.

6. Mari Elka Pangestu menjadi Utusan Khusus Presiden Bidang Perdagangan.

Topik Menarik