Jembatan Nyaris Ambruk Akibat Banjir Bandang Tahun 2022 di Banjarwangi Kini Diperbaiki

Jembatan Nyaris Ambruk Akibat Banjir Bandang Tahun 2022 di Banjarwangi Kini Diperbaiki

Terkini | garut.inews.id | Sabtu, 5 Oktober 2024 - 15:30
share

GARUT, iNewsGarut.id – Jembatan Jambansari, yang nyaris ambruk di Desa Padahurip, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, diperbaiki. Perbaikan jembatan ini menggunakan Dana Alokasi Umum (DAU).

Jembatan Jambansari ini nyaris ambruk karena dilanda banjir besar pada pertengahan Juli 2022 lalu yang menyebabkan jembatan rusak dan sejumlah rumah warga harus direlokasi karena berada di wilayah potensi bahaya banjir.

Pantauan iNewsGarut.id di lokasi, Sabtu (5/10/2024), proses perbaikan jembatan terlihat masih berjalan. Material bangunan, seperti pasir, semen, batu dan besi, masih berada di sekitar lokasi.

Agar aktifitas warga berjalan seperti biasanaya dibuatkan jembatan sementara dari kayu, kendati demikian kendaraan berat tidak bisa melintas hanya roda dua (R2).

"Jembatan Jambansari yang menghubungkan antara Desa Padahurip dengan Desa Kadongdong Kecamatan Banjarwangi kinin sedang direhabilitasi," kata Epi Prisandi, Kades Padahurip Kepada iNewsGarut.id, Sabtu (5/10/2024).

 

Akses jalan ini memang satu-satunya dan sangat vital yang menghubungkan antara Desa Padahurip ke desa tetangga dan pusat Ibu Kota.

"Alahamdulillah, sekarang jembatan ini di rehabilitasi, warga kini tak lagi was-was. Semoga dengan di rehabnya jembatan ini mobilisasi warga  kembali lancar," pungkasnya.

Topik Menarik