Daftar Bansos PKH yang Cair September, Ada BLT Ibu Hamil Rp3 Juta

Daftar Bansos PKH yang Cair September, Ada BLT Ibu Hamil Rp3 Juta

Terkini | okezone | Kamis, 19 September 2024 - 07:01
share

JAKARTA Daftar bantuan sosial ( bansos ) Program Keluarga Harapan ( PKH ) yang cair bulan September 2024. Bansos PKH merupakan salah satu bentuk bantuan sosial pemerintah bagi rakyat miskin dan menengah untuk memenuhi kebutuhannya. Bansos diberlakukan sebagai upaya pemerintah untuk mengurangi angka kemiskinan ekstrim di Indonesia.

Pada bulan September 2024 ada 4 jenis bansos yang cair dengan nominal hingga Rp496,8 triliun yang masuk ke dalam anggaran Perlindungan Sosial (Perlinsos). 4 bansos yang dibagikan kepada masyarakat, yaitu : Program Keluarga Harapan (PKH), Bantuan Pangan Non Tunai (BPNT), Dana Desa dan Bantuan Beras 10 Kg.

Dalam proses distribusi bantuan PKH, ada beberapa kategori penerima bantuan sosial yang sudah dirangkum Okezone, Kamis (19/9/2024) :

Anak usia 0-6 tahun : Mendapatkan Rp3 juta per tahun.

Pendidikan SD/Sederajat : Mendapatkan Rp900 ribu per tahun.

Pendidikan SMP/Sederajat : Mendapatkan Rp1,5 juta per tahun.

Pendidikan SMA/Sederajat : Mendapatkan Rp2 juta per tahun.

Ibu hamil/melahirkan : Mendapatkan Rp3 juta per tahun.

Penyandang disabilitas berat : Mendapatkan 2,4 juta per tahun.

Lansia : Mendapatkan Rp2,4 juta per tahun.

Topik Menarik