Bruno Mars Konser 3 Hari di JIS, Dishub DKI Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Bruno Mars Konser 3 Hari di JIS, Dishub DKI Siapkan Rekayasa Lalu Lintas

Terkini | inews | Senin, 9 September 2024 - 15:29
share

JAKARTA, iNews.id - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui Dinas Perhubungan (Dishub) menyiapkan rekayasa lalu lintas saat konser penyanyi Bruno Mars di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta Utara. Konser diketahui akan berlangsung selama tiga hari yakni 11, 13 dan 14 September 2024.

"Sehubungan dengan konser musik Bruno Mars yang akan dilaksanakan pada 11, 13 dan 14 September 2024 di Jakarta International Stadium, Dinas Perhubungan Provinsi DKI Jakarta memberlakukan rekayasa lalu lintas di sekitar kawasan tersebut," tulis keterangan Dishub, Senin (9/9/2024).

Dishub DKI juga akan menyiapkan sejumlah layanan angkutan umum untuk melintas di lokasi tersebut. Transportasi umum seperti Transjakarta hingga KRL Commuter Line bisa menjadi pilihan bagi para penonton.

Para pengguna jalan diimbau menyesuaikan peraturan lalu lintas yang ditetapkan, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, petunjuk petugas di lapangan serta mengutamakan keselamatan di jalan.

Berikut rekayasa lalin bersifat situasional di sekitar JIS:

Penutupan terbatas (situasional) pada tanggal 11, 13, dan 14 pukul 09.00 WIB sampai dengan 23.00 WIB dengan sejumlah ruas jalan.

1. Penutupan ruas jalan Ancol Timur sisi Selatan dari Simpang Gerbang Karnaval ke arah Barat sepanjang kurang lebih 60 meter.

2. Penggunaan satu lajur Jalan Ketel sisi selatan dari Simpang Pintu Ancol Karnaval sampai dengan akses JPO Ancol-JIS.

Topik Menarik