Duh, Deflasi Bikin Susah Cari Kerja

Duh, Deflasi Bikin Susah Cari Kerja

Terkini | okezone | Minggu, 8 September 2024 - 21:13
share

JAKARTA - Deflasi yang terjadi berturut-turut dinilai akan berdampak pada lapangan kerja yang semakin sempit. Akhirnya akan semakin banyak masyarakat yang sulit mendapatkan kerja.

Direktur Center of Economic and Law Studies (Celios), Bhima Yudhistira menilai menjelaskan, dampak deflasi yang berkepanjangan akan membuat perusahaan untuk melakukan ekspansi. Sebab dampak deflasi secara tidak langsung berpengaruh terhadap daya beli masyarakat.

"Deflasi juga akibatkan perusahaan menahan laju ekspansi bahkan bisa menurunkan rekrutmen karyawan baru," ujarnya saat dihubungi MNC Portal, Minggu (8/9/2024).

Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat terjadi deflasi selama empat bulan berturut sejak Mei hingga Agustus 2024. Pada pengumuman Agustus 2024 yang lalu, terjadi deflasi sebesar 0,03.

Terjadi penurunan indeks harga konsumen (IHK) dari 106,09 pada Juli 2024 menjadi 106,06 pada Agustus 2024. Sementara itu secara year on year terjadi inflasi sebesar 2,12 dan secara tahun kalender terjadi inflasi 0,87.

Topik Menarik