Timnas Indonesia Takkan Sendirian Hadapi Arab Saudi, KJRI Jeddah Ajak Suporter Garuda Nonton Langsung ke Stadion

Timnas Indonesia Takkan Sendirian Hadapi Arab Saudi, KJRI Jeddah Ajak Suporter Garuda Nonton Langsung ke Stadion

Terkini | okezone | Jum'at, 6 September 2024 - 00:09
share

JEDDAH Tim Nasional (Timnas) Indonesia dipastikan takkan sendirian menghadapi Arab Saudi di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia . Sebab Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Jeddah telah mengajak suporter Garuda di Arab Saudi untuk datang langsung ke stadion untuk mendukung Maarten Paes dan kawan-kawan.

Timnas Indonesia akan menantang Arab Saudi di laga pertama Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Pertandingan itu akan digelar di King Abdullah Sports City, Jeddah, Arab Saudi pada Jumat (6/9/2024) pukul 01.00 WIB.

Timnas Indonesia tidak berdiri sendiri sejak kedatangannya di Arab Saudi pada 1 September 2024 lalu. KJRI Jeddah langsung memfasilitasi pasukan Shin Tae-yong. KJRI Jeddah membantu Timnas Indonesia dari mulai kedatangan hingga kepulangan dari Negara Minyak itu.

KJRI Jeddah akan memberikan dukungan penuh bagi Timnas pada pertandingan tersebut, baik dalam hal fasilitasi ketibaan dan keberangkatan di bandara ataupun hal lain yang diperlukan untuk mendukung kelancaran berbagai kegiatan Timnas selama di Jeddah, tulis KJRI Jeddah dalam laman resmi Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), dikutip pada Kamis (5/9/2024).

Selain bantuan berupa fasilitas, KJRI Jeddah juga menyatakan siap mengajak suporter atau WNI yang berada di kota itu untuk mendukung langsung Timnas Indonesia. KJRI Jeddah juga akan menjadi jembatan komunikasi dengan pihak King Abdullah Sports City agar para suporter bisa mengenakan atribut Timnas Indonesia.

KJRI Jeddah juga telah memaksimalkan dukungan masyarakat Indonesia yang ada di Arab Saudi dengan menyerukan untuk menyaksikan pertandingan tersebut, tulis keterangan KJRI Jeddah.

Topik Menarik