Nenek 57 Tahun di Jambi Tewas Dililit Ular Sanca saat Menyadap Karet

Nenek 57 Tahun di Jambi Tewas Dililit Ular Sanca saat Menyadap Karet

Terkini | okezone | Rabu, 28 Agustus 2024 - 14:21
share

MUAROJAMBI - Seorang wanita petani karet di RT 16, Desa Ladang Panjang, Kecamatan Sungaigelam, Kabupaten Muarojambi, Jambi tewas usai dililit ular Sanca.

"Korban dan suaminya menyadap karet di kebun," ujar Kapolsek Sungaigelam, Iptu Usaha Sitepu, Rabu (28/8/2024).

Dia menambahkan, korban bernama Hapsah (57), sedangkan suaminya bernama Sapri alias Wak Otto (66).

Ia menceritakan, Senin pagi tersebut seperti biasa pasangan suami istri ke kebun untuk menyadap karet. Namun, menjelang tengah hari suaminya mendengar teriakan dari istrinya yang meminta tolong. Selanjutnya, Wak Otto bergegas menuju sumber suara tersebut.

Betapa terkejutnya dia, melihat istrinya telah dililit dan akan di telan ular Sanca raksasa dari arah bagian kepala korban. Tidak menunggu lama lagi, Wak Otto langsung berupaya menolong istrinya dengan menarik dan memukul bagian ekor ular Sanca yang memangsa korban.

Hal ini membuat lilitan ular tersebut lepas dari tubuh korban sehingga ular tersebut kabur meninggalkan perkebunan sawit.

"Jadi korban pertama kali ditemukan oleh suaminya, Wak Otto yang sama-sama tengah menyadap karet," tutur Sitepu.

Saat itu, suami korban sempat meminta bantuan ketua RT dan warga setempat untuk menolong istrinya yang jadi korban lilitan ular Sanca. Nahas, nyawa korban tidak dapat tertolong lagi.

"Korban meninggal dunia setelah berhasil dievakuasi warga dan petugas," pungkasnya.

Topik Menarik