Perbandingan Koleksi Mobil Anak Jokowi Kaesang Pangarep vs Gibran Rakabuming Raka

Perbandingan Koleksi Mobil Anak Jokowi Kaesang Pangarep vs Gibran Rakabuming Raka

Terkini | okezone | Jum'at, 23 Agustus 2024 - 06:33
share

JAKARTA - Perbandingan koleksi mobil anak Jokowi Kaesang Pangarep vs Gibran Rakabuming Raka. Keduanya memiliki beberapa kendaraan pribadi yang dimiliki. 

Berikut perbandingan koleksi mobil anak Jokowi Kaesang Pangarep vs Gibran Rakabuming Raka: 

- Kaesang Pangarep 

Kaesang Pangarep yang menjadi ketua PSI memiliki beberapa jenis kendaraan. Salah satunya yakni mobil sedan mewah Toyota GR Supra, memiliki tampilan agresif dan sporty dengan format dua pintu.

Mobil yang dibuat dari kerjasama antara Toyota dan BMW ini juga dibekali dengan mesin besar dan segudang fitur canggih.

Masuk dalam kategori sport coupe, Toyota Supra generasi ke-5 ini menggendong mesin 6 silinder 3.000 cc twin turbo dengan transmisi otomatis 8 percepatan bertenaga 382 dk dan torsi 500 Nm.

- Gibran Rakabuming Raka

Berdasarkan laman pengumuman Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) di Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), per 30 Januari 2023, anak sulung Presiden Jokowi itu tercatat memiliki total kekayaan sebesar Rp26,03 miliar.

 

Dari total kekayaan tersebut, Gibran ternyata hanya memiliki kendaraan, termasuk mobil, yang tergolong sederhana dan produk keluaran di bawah 2017.  

Kendaraan itu yakni merek Toyota Avanza 2012 (Rp60 juta), Isuzu Panther 2012 (Rp70 juta), Daihatsu Grand Max 2015 (Rp60 jutta) serta Toyota Avanza 2016 (Rp90 juta). 

Selain mobil, Gibran juga tercatat memiliki tiga motor, yakni Honda Scoopy 2015, Honda CB-125 1974, dan Royal Enfield 2017. Serupa dengan mobil, seluruh motor yang dimiliki adalah hasil sendiri.

 Gibran juga memiliki tanah dan bangunan dengan nilai total Rp17,33 miliar. Adapun, aset tanah dan bangunan tersebut tersebar di Surakarta (Solo) dan Sragen. Semuanya tercatat sebagai hasil sendiri.

Selain itu, Gibran juga tercatat memiliki harta bergerak lainnya sebesar Rp260 juta dan utang sebesar Rp551,59 juta.

Topik Menarik