Bubaran Timnas Indonesia Vs Irak di GBK, Senayan hingga Gatot Subroto Macet Parah

Bubaran Timnas Indonesia Vs Irak di GBK, Senayan hingga Gatot Subroto Macet Parah

Terkini | inews | Kamis, 6 Juni 2024 - 19:14
share

JAKARTA, iNews.id - Kawasan Jalan Pintu Satu Senayan hingga Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, macet parah, Kamis (6/6/2024) petang. Kemacetan dipicu bubaran suporter usai menonton laga Timnas Indonesia vs Irak di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK).

Berdasarkan pantauan sekitar pukul 18.30 WIB, kemacetan terjadi sejak dari lampu merah Jalan Asia-Afrika arah Jalan Pintu Satu Senayan, pintu keluar Lapangan Baseball SUGBK, Pintu 4 SUGBK atau dari Masjid Jami Al Bina, Pintu 5 SUGBK atau depan FX Sudirman hingga Jalan Jenderal Sudirman. Begitu juga sebaliknya.

Selain itu, kemacetan juga terjadi di Jalan Asia-Afrika dari arah Jalan Gerbang Pemuda hingga ke STC Senayan atau Senayan City. Sementara lalu lintas sebaliknya cenderung ramai.

Meski polisi diterjunkan untuk mengatur lalu lintas, kemacetan tak terhindarkan. Sebab, volume kendaraan yang keluar dari area GBK membeludak.

Sementara itu, kemacetan juga terjadi di Jalan Gatot Subroto. Jalur arteri dipenuhi antrean kendaraan.

Kawasan Gerbang Pemuda juga macet parah. Kemacetan terjadi karena banyaknya kendaraan suporter bola yang baru keluar dari kawasan GBK.

Topik Menarik