Cara Download FF Advance Server 2023, Segera Dicoba Sebelum Ditutup!
JAKARTA, iNews.id - Simak cara download FF Advance Server 20223 agar tidak ketinggalan event yang diselenggarakan oleh Garena.
Untuk mendapatkan versi OB41 dari Free Fire Advance Server 2023, Anda perlu melakukan pendaftaran dan login melalui situs resmi Free Fire Advance Server yang dapat diakses melalui tautan berikut: https://ff-advance.ff.garena.com.
Garena telah membuka server FF Advance Server 2023 versi terbaru dengan kode OB41 mulai tanggal Jumat, 21 Juli 2023. Artinya, para pemain Free Fire dan Free Fire MAX yang tertarik untuk mengikuti program FF Advance Server sekarang memiliki kesempatan untuk mencobanya.
FF Advance Server merupakan sebuah program dari Garena yang memberikan kesempatan kepada pemain untuk mencoba fitur dan pembaruan terbaru sebelum dirilis secara resmi untuk umum.
Akan tetapi, server ini hanya tersedia untuk waktu yang terbatas dan hanya dapat diakses oleh sekelompok pemain yang mendapatkan kode aktivasi setelah melakukan pendaftaran.
Cara Download FF Advance Server 2023
1. Cara Daftar FF Advance Server
Silahkan kunjungi website resmi Advance Server FF melalui tautan berikut: ff-advance.ff.garena.com.
Untuk masuk ke Free Fire Advance Server, Anda bisa menggunakan akun Facebook atau Google, silahkan pilih salah satu dari keduanya.
Apabila Anda dipandu ke halaman login, hal tersebut menunjukkan bahwa Anda telah berhasil mendaftar atau melakukan pendaftaran untuk Advance Server FF.
2. Cara Memperoleh Kode Aktivasi FF Advance Server
Buka situs Free Fire Advance Server melalui browser di perangkat Anda (tautan resmi: ff-advance.ff.garena.com)
Login menggunakan akun Google atau Facebook.
Setelah berhasil masuk ke halaman login Free Fire Advance Server, Anda akan diberikan kode aktivasi.
Manfaatkan kode aktivasi tersebut untuk melakukan login atau akses ke dalam permainan.
3. Cara Download FF Advance Server
Anda bisa mengakses link untuk mengunduh FF Advance Server di sini: https://ff-advance.ff.garena.com/download.
Pastikan Anda login menggunakan akun yang sudah didaftarkan. Ketika Anda berada di halaman login Free Fire Advance Server, carilah tombol Download Apk yang berwarna hijau dengan simbol Android.
Tunggu hingga proses pengunduhan selesai. Setelah berhasil mengunduh APK FF Advance Server Android, langkah selanjutnya adalah menginstal APK tersebut di perangkat Android Anda.
Perlu diingat bahwa ukuran unduhan untuk FF Advance Server OB41 APK Android adalah sekitar 1 GB. Pastikan perangkat Anda memiliki ruang penyimpanan yang cukup atau lebih untuk menginstal APK tersebut.