Kecelakaan Beruntun di Cipondoh: Hilux Tabrak 10 Kendaraan, Tiga Luka

Kecelakaan Beruntun di Cipondoh: Hilux Tabrak 10 Kendaraan, Tiga Luka

Terkini | tangsel.inews.id | Kamis, 28 November 2024 - 12:20
share

CIPONDOH, iNewsTangsel.id - Kecelakaan melibatkan sebanyak 10 kendaraan menjadi korban tabrakan beruntun yang melibatkan sebuah Toyota Hilux di Jalan KH Hasyim Ashari, Cipondoh, Tangerang pada Rabu, 27 November 2024. Kecelakaan ini mengakibatkan tiga orang mengalami luka-luka.

Berikut daftar kendaraan yang terlibat dalam kecelakaan:

 

  1. Mobil Toyota Hilux nopol B-9062-VWM yang dikemudikan oleh pria berinisial M (55).
  2. Mobil Daihatsu Gran Max nopol B-1340-VON yang sedang berhenti di pinggir jalan.
  3. Sepeda motor Yamaha Mio Soul nopol B-6725-VIQ yang dikemudikan pria berinisial S (54).
  4. Sepeda motor Honda Vario nopol B-3882-CSB yang dikemudikan pria berinisial MS (21).
  5. Mobil Suzuki Carry nopol B-9526-WHE yang dikemudikan pria berinisial R (29).
  6. Sepeda motor Honda Beat nopol B-6912-VLL yang sedang terparkir.
  7. Sepeda motor Yamaha Fazzio nopol B-5433-BLS yang sedang terparkir.
  8. Sepeda motor Yamaha Mio J nopol B-6091-VEY yang sedang terparkir.
  9. Sepeda motor Honda Verza nopol B-5493-BLV yang sedang terparkir.
  10. Sepeda motor Yamaha Mio M3 nopol B-6964-VLO yang sedang terparkir.
  11. Mobil IONIQ 5 nopol B-2158-VBC yang sedang terparkir.

Kabid Humas Polda Metro Jaya, Ade Ary, menyebutkan bahwa tiga orang mengalami luka-luka dalam kecelakaan tersebut, termasuk pengemudi Toyota Hilux berinisial M dan seorang pengendara sepeda motor Yamaha Mio Soul.

"Selain itu, pengendara sepeda motor Honda Vario nopol B-3882-CSB, pria berinisial MS, mengalami luka di kaki kanan, sedangkan pengemudi Toyota Hilux berinisial M juga mengalami luka di kaki kanan. Ketiga korban dibawa ke RS Sari Asih," jelasnya.

Selain korban luka, kecelakaan tersebut juga menimbulkan kerugian materi. Sebanyak 9 kendaraan mengalami kerusakan akibat kecelakaan ini. Berikut rinciannya:

  1. Mobil Toyota Hilux nopol B-9062-VWM rusak pada bagian depan.
  2. Mobil Daihatsu Gran Max nopol B-1340-VON yang sedang berhenti di sisi jalan rusak pada bagian bodi samping kanan belakang dan roda belakang kanan.
  3. Sepeda motor Yamaha Mio Soul nopol B-6725-VIQ rusak ringsek.
  4. Sepeda motor Honda Vario nopol B-3882-CSB rusak ringsek.
  5. Mobil Suzuki Carry nopol B-9526-WHE rusak pada bagian bak belakang dan samping kanan.
  6. Sepeda motor Honda Beat nopol B-6912-VLL yang sedang terparkir rusak ringan.
  7. Sepeda motor Yamaha Fazzio nopol B-5433-BLS yang sedang terparkir rusak ringan.
  8. Sepeda motor Yamaha Mio M3 nopol B-6964-VLO yang sedang terparkir rusak ringan.
  9. Mobil IONIQ 5 nopol B-2158-VBC yang sedang terparkir rusak pada bagian samping kiri. 
Topik Menarik