Tim SAR Siap Siaga! BASARNAS Gelar Simulasi Pencarian di Gunung Biru
BATU, iNewsSurabaya.id - Direktorat Sistem Komunikasi Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Ditsiskom BASARNAS) menggelar simulasi Latihan Gelar Sistem Komunikasi SAR di kawasan wisata Coban Talun, Kota Batu, pada Jumat (29/11/2024).
Simulasi ini bertujuan untuk menguji coba kembali peralatan komunikasi SAR, serta memelihara dan meningkatkan kemampuan serta kesiapsiagaan para petugas komunikasi dan peralatan yang dimiliki.
"Melalui simulasi ini, kami ingin memastikan bahwa seluruh peralatan komunikasi SAR dalam kondisi siap pakai dan para petugas memiliki kemampuan yang mumpuni dalam mengoperasikannya," ujar Dirsiskom BASARNAS Brigjen TNI Denih Dahtiar, S.T.
"Kesiapsiagaan tim SAR sangat penting dalam menghadapi berbagai kondisi darurat, termasuk saat terjadi bencana alam atau kecelakaan di wilayah terpencil," sambungnya.
Dalam simulasi tersebut, diasumsikan dua orang peneliti, Ehzan Fizi (32) asal Singapura dan Isron Aji (35) asal Makassar, tersesat saat melakukan penelitian di area Gunung Biru. Keduanya menyalakan distress alert dari PLB (Personal Locater Beacon) yang mereka bawa untuk meminta bantuan tim SAR.
Pada pukul 08.15 WIB, Kantor SAR Kelas A Surabaya menerima sinyal distress alert dari PLB di koordinat 07º 47’ 42” S 112º 30’ 36” E Hex ID B5E9034D30C64 D1. Titik koordinat tersebut berjarak sekitar 5,38 km dari Unit Siaga SAR Malang Raya.
Setelah berkoordinasi dengan BPBD Kota Batu, Kantor SAR Kelas A Surabaya langsung memberangkatkan 2 SRU (Search and Rescue Unit) yang terdiri dari 10 personel untuk melakukan pencarian. Kedua SRU menggunakan peralatan Direction Finder untuk melacak sinyal distress alert yang dipancarkan PLB milik kedua peneliti.
Setelah melakukan pencarian selama kurang lebih dua jam melewati medan yang cukup ekstrem, tim SAR gabungan berhasil menemukan kedua peneliti dalam kondisi selamat. Kedua SRU kemudian mengevakuasi mereka menuju posko SMC untuk pendataan lebih lanjut.
Simulasi Latihan Gelar Komunikasi SAR ini merupakan rangkaian akhir dari kegiatan Latihan Gelar Komunikasi yang telah berlangsung sejak Kamis (28/11/2024).