Hasil Seleksi Administrasi PPPK 2024 Diumumkan Hari Ini, Begini Caranya
Pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK 2024 bisa langsung dicek hari ini, Rabu (30/10/2024). Berikut ini cara untuk mengecek hasil kelulusan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Seleksi PPPK 2024 sebelumnya dimulai pada 1 hingga 20 Oktober lalu dengan pendaftaran. Pendaftaran PPPK dibuka untuk instansi pemerintah pusat baik di kementerian dan lembaga serta instansi pemerintah daerah.
Baca juga: Viral Supriyani Guru Honorer di Konawe Selatan, Mendikdasmen: Kami Bantu Afirmasi sebagai PPPK
Formasi yang dibuka untuk PPPK 2024 ini adalah untuk penerimaan PPPK guru, teknis, dan tenaga kesehatan. Diketahui, ada empat prioritas yang dibutuhkan di pendaftaran PPPK 2024 ini.
Pertama pelamar prioritas guru dan D4 bidan pendidika tahun 2023, kemudian eks tenaga honorer kategori II, tenaga non ASN yang terdata dalam pangkalan data BKN, dan tenaga non ASN yang aktif bekerja di instansi pemerintah.
Silaturahmi dengan DMI Jakarta, RK Janji Perjuangkan Program Haji dan Umrah untuk Marbot
Baca juga: Gaji PPPK Kemenkumham 2024 untuk Lulusan SD dan SMA, Cek Dulu Sebelum Daftar
Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi PPPK 2024
Berdasarkan pengumuman BKN, jadwal bagi peserta PPPK 2024 untuk mengetahui lulus tidaknya di tahap awal seleksi menjadi abdi negara ini adalah hari ini, Rabu (30/10/2024) sampai 1 November 2024.Cara cek Hasil Seleksi Administrasi PPPK 2024
Pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK tidak hanya bisa diakses di laman SSCASN BKN namun juga di laman resmi masing-masing instansi. Berikut ini caranya.1. Link SSCASN BKN
- Buka link https://sscasn.bkn.go.id/.- Kemudian masuk dengan NIK dan password yang sudah didaftarkan, lalu klik Login
- Setelaj itu layar akan muncul informasi mengenai lolos tidaknya peserta dalam tahap seleksi administrasi PPPK 2024. Bagi peserta yang dinyatakan lolos administrasi PPPK 2024 akan mengikuti seleksi kompetensi.
2. Laman resmi instansi
Hasil administrasi PPPK 2024 juga akan diumumkan melalui laman resmi atau kanal resmi instansi yang dilamar. Sebagai contoh, jika Anda melamar PPPK di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) maka bisa cek di laman casn.kemenkumham.go.id.Selanjutnya cari hasil seleksi administrasi, kemudian unduh file dan cari nama Anda di pengumuman tersebut.
Rekrutmen PPPK 2024 dilaksanakan dalam dua gelombang. Gelombang pertama berlangsung dari 1 hingga 20 Oktober 2024, yang diperuntukkan bagi Pelamar Prioritas. Kelompok ini mencakup Pelamar Prioritas Guru, lulusan D-IV Bidan Pendidik Tahun 2023, Eks Tenaga Honorer Kategori II (THK-II) yang terdata di database BKN, serta tenaga non-ASN yang tercatat di database BKN.
Gelombang kedua dimulai pada 17 November hingga 31 Desember 2024, khusus bagi tenaga non-ASN yang masih aktif di instansi pemerintah, termasuk lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG) yang melamar untuk posisi guru di instansi daerah.
Seleksi PPPK 2024 menetapkan urutan prioritas kelulusan bagi pelamar prioritas, Eks THK-II yang terdata di BKN, tenaga non-ASN dalam database BKN, dan tenaga non-ASN yang masih aktif di instansi pemerintah. Sama seperti seleksi CPNS, seleksi PPPK juga menggunakan Computer Assisted Test (CAT) untuk menentukan kelulusan berdasarkan peringkat terbaik.
Demikian informasi pengumuman hasil seleksi administrasi PPPK 2024. Semoga kalian lulus ya.