Selamatkan Nyawa Anak Buah, Pemilik Kandang Ayam di Blitar Terkubur Longsor

Selamatkan Nyawa Anak Buah, Pemilik Kandang Ayam di Blitar Terkubur Longsor

Infografis | sindonews | Minggu, 30 Juni 2024 - 22:57
share

Gunawan adalah salah satu dari 3 korban hilang dalam peristiwa longsoryang menimpa kandang ayam di Kecamatan Kesamben, Kabupaten Blitar, Jawa Timur, Minggu (30/6/2024).

Gunawan diketahui merupakan pemilik kandang ayam sayur yang berdiri sejak tahun 2018. Sedangkan 2 korban hilang lain bernama Jarianto dan Mugiono adalah pekerja kandangnya.

Yang membikin trenyuh, Gunawan jadi salah satu korban longsor yang hilang setelah menyelamatkan nyawa Anto, pekerja kandangnya.

Baca juga; Longsor Terjang Rumah di Desa Semen Blitar, 1 Tewas Tertimbun

Menurut Kapolsek Kesamben AKP Suhartono, pada saat longsor yang pertama, runtuhan material tebing menimbun Anto, pekerja kandang.

Gunawan bersama dua pekerjanya langsung melakukan pertolongan dan berhasil menyelamatkan Anto. Saat ini yang bersangkutan menjalani perawatan medis.

Pada saat ketiganya masih berada di lokasi, tidak disangka tiba-tiba terjadi longsor susulan. Gunawan bersama dua pekerjanya, yakni Jarianto dan Mugiono terkubur material tanah dan batu hidup-hidup.

“Salah satu korban longsor susulan yang masih dalam pencarian bernama Gunawan, pemilik kandang," ujar Suhartono kepada wartawan Minggu (30/6/2024).

Baca juga; Jalan Raya Malang-Blitar Tertutup Material Longsor, Akses Terputus

Longsor diketahui terjadi tiba-tiba, tanpa ada hujan maupun angin. Material longsor berasal dari tebing setinggi 40 meter yang ambrol.

Material tanah bercampur baru itu menimpa kandang ayam sayur yang berada di bawahnya.

Menurut Suhartono, longsor terjadi pada saat kandang ayam tengah panen. Hingga malam ini pencarian ketiga korban masih dilakukan.

Lantaran khawatir terjadi longsor susulan, petugas gabungan mendatangkan alat berat. “Diupayakan malam ini ketiga korban ditemukan,” pungkas Suhartono.

Topik Menarik