Charlie Day Sebut Naskah 'Super Mario Bros.' Sangat Rahasia, Tidak Mungkin Bocor!

Charlie Day Sebut Naskah 'Super Mario Bros.' Sangat Rahasia, Tidak Mungkin Bocor!

Seleb | indozone.id | Minggu, 30 Januari 2022 - 15:02
share

Charlie Day, aktor yang mengisi suara karakter Luigi di film animasi Super Mario Bros. mengatakan bahwa naskah skenario film tersebut sangat rahasia. Oleh karena itu tidak mungkin ada terjadinya kebocoran sedikit plot cerita.

"Saya berperan sebagai Luigi, sebenarnya, saya baru saja merekamnya pagi ini dan saya ingin memberi tahu Anda semua tentang itu tetapi mereka sangat rahasia dengan hal-hal itu," ungkap Charlie dalam program bincang-bincang Jimmy Kimmel Live dilansir ScreenRant, Minggu (30/1/2022).

"Saya tidak tahu apa-apa. Mario mungkin tahu, tetapi mereka tidak memberi tahu Luigi apa pun," kata dia.

Diketahui, film yang digarap oleh sutradara Teen Titans Go!, Aaron Horvath dan Michael Jelenic itu hingga saat ini belum diberi judul dan akan menjadi film panjang kedua yang menampilkan karakter dari Mario, waralaba video game yang dibuat Shigeru Miyamoto untuk Nintendo pada tahun 1981.

Film yang dijadwalkan akan tayang ke bioskop pada akhir 2022 ini ditulis oleh Matthew Fogel, yang sebelumnya menggarap cerita untuk The Lego Movie 2: The Second Part dan Minions: The Rise of Gru.

Selain diperankan oleh Charlie Day sebagai Luigi, ada Chris Pratt sebagai karakter utama Mario, Anya Taylor-Joy sebagai Princess Peach, Keegan-Michael Key sebagai Toad, Seth Rogen sebagai Donkey Kong, Jack Black sebagai Bowser, dan Fred Armisen sebagai Cranky Kong.

Pada dasarnya, kebocoran naskah skenario tidak pernah terjadi dalam film animasi. Hal itu dikarenakan tidak adanya interaksi di antara pemeran saat merekam dialog.

Menariknya, bahkan Charlie Day yang memerankan tokoh Luigi mengaku sama sekali tidak mengetahui inti cerita dari Super Mario Bros. itu.

Orang-orang di belakang layar Super Mario Bros. sangat menjaga kerahasiaan naskah agar tetap terkunci dengan sangat ketat.

Untuk film waralaba, mereka cenderung suka mencegah skenario bocor ke Internet. Namun, tampaknya sangat tidak mungkin bahwa film Super Mario akan menampilkan plot yang mengejutkan sehingga akan dirusak oleh elemen cerita yang bocor.

Artikel Menarik Lainnya:

Topik Menarik