SMK Negeri 1 Wanareja Gelar Pemeran Hasil Teaching Factory 

SMK Negeri 1 Wanareja Gelar Pemeran Hasil Teaching Factory 

Terkini | purwokerto.inews.id | Rabu, 20 November 2024 - 08:50
share

CILACAP, iNewsPurwokerto.id-Berbagai produk hasil kreativitas siswa dari program studi dipamerkan dalam ajang Teaching Factory (Tefa) yang digelar di lapangan SMK Negeri 1 Wanareja pada Selasa (19/11/2024). 

Pameran ini berlangsung meriah, dengan berbagai produk dari tiap jurusan yang tidak hanya dipamerkan, tetapi juga dijual kepada masyarakat yang hadir.

Kegiatan ini dibuka secara resmi oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 10 Purwokerto, Sulikin. Dalam sambutannya, Sulikin menegaskan pentingnya program Tefa sebagai implementasi nyata bantuan dari pemerintah. Menurutnya, Tefa bukan hanya kegiatan simbolis, tetapi harus menghasilkan produk yang bermanfaat dan bernilai ekonomis.

"Teaching Factory ini merupakan program bantuan dari pemerintah yang harus dijalankan dengan baik. Untuk SMK Negeri 1 Wanareja, saya melihat pelaksanaannya sudah cukup baik meskipun masih perlu penyempurnaan. Kegiatan pameran seperti ini bisa menjadi contoh bagi SMK lain," ujar Sulikin.

Selama acara, Sulikin menyempatkan diri untuk melihat langsung produk yang dipamerkan dan berdialog dengan para siswa dari berbagai jurusan yang terlibat dalam program Tefa.

Kepala SMK Negeri 1 Wanareja, Indriyani Rokhmaningsih, juga mengungkapkan kebanggaannya terhadap karya-karya yang dipamerkan. Ia menekankan bahwa semua produk yang ditampilkan merupakan hasil kerja keras dan kreativitas para siswa.

"Alhamdulillah, kegiatan pameran Tefa ini dihadiri langsung oleh Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah 10, sehingga jika ada kekurangan bisa langsung dievaluasi. Namun, apapun yang sudah dipamerkan oleh para siswa, saya sangat bangga atas karya mereka," kata Indriyani.

Indriyani berharap program Tefa dapat terus memacu bakat dan kreativitas siswa di setiap jurusan. Ia menambahkan, program ini dirancang agar para lulusan memiliki keterampilan yang mumpuni untuk bersaing di dunia usaha maupun dunia kerja, terutama bagi mereka yang tidak melanjutkan ke jenjang pendidikan lebih tinggi.

Lebih lanjut, Indriyani menjelaskan bahwa SMK Negeri 1 Wanareja telah menjalin kerja sama dengan sejumlah perusahaan. Hal ini diharapkan dapat membuka peluang bagi para lulusan untuk langsung terserap ke dunia kerja.

"Semoga ke depannya, kerja sama ini semakin kuat dan bermanfaat bagi lulusan kami," pungkasnya.


 

Topik Menarik