Toyota Beri Bocoran Deretan Mobil yang Akan Dibawa ke GIIAS 2024, Apa Saja?

Toyota Beri Bocoran Deretan Mobil yang Akan Dibawa ke GIIAS 2024, Apa Saja?

Otomotif | inews | Jum'at, 7 Juni 2024 - 06:37
share

JAKARTA, iNews.id - Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024, pada Juli mendatang, menjadi ajang bagi produsen kendaraan unjuk model mobil terbaru. Tak terkecuali Toyota.

Mobil apa yang akan mereka luncurkan? Toyota mengungkapkan perusahaan akan membawa sejumlah model kendaraan baru. Salah satunya membawa mobil ramah lingkungan untuk melengkapi model yang sudah ada.

"Jadi di GIIAS ada beberapa hal yang akan kita sampaikan. Tapi bagaimana kita menuju karbon netral. Bagaimana kita menjadikan produk yang semakin lengkap. Berarti kita akan menghadirkan model tambahan," ujar Marketing Director PT Toyota Astra Motor (TAM), Anton Jimmy Suwandi Jakarta, Kamis (6/6/2024).

Anton mengungkapkan, pihaknya juga akan membawa pembaruan dari jajaran produk Gazoo Racing (GR). "Nanti kita juga menghadirkan produk refreshment untuk produk GR. Jadi kita baru bisa kasih sedikit bocoran," kata Anton.

Apakah ada model Avanza hybrid? Anton belum mau mengungkapkannya. "Kita tunggu nanti ya," ucapnya.

GIIAS 2024 bakal jadi gelaran terbesar. Ini dapat dilihat dari penambahan area pameran menjadi total 11 hall. Gelaran yang dihelat di ICE BSD City Tangerang ini biasanya hanya menggunakan 10 hall, kini bertambah seiring dengan membeludaknya jumlah peserta pameran.

Total peserta pameran mencapai 50 merek kendaraan penumpang, kendaraan komersial, sepeda motor, dan ratusan merek industri pendukung. Untuk merek kendaraan roda empat selain Toyota ada Audi, BAIC, BMW, BYD, Chery, Citroen, Daihatsu, GAC Aion, GWM, Honda, Hyundai, Jetour, KIA, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MG, dan MINI.

Kemudian, Mitsubishi Motors, Neta, Nissan, Porsche, Seres, Subaru, Suzuki, VinFast, Volkswagen, Volvo, dan Wuling. Di segmen kendaraan komersial ada Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, dan UD Trucks. Selain itu, ada tiga merek Karoseri yang bakal hadir di GIIAS 2024, yakni Adiputro, Laksana, dan Tentrem.

Topik Menarik