Tutup Pentil Ban Jangan Sepelekan, Memiliki Fungsi Penting untuk Keamanan

Tutup Pentil Ban Jangan Sepelekan, Memiliki Fungsi Penting untuk Keamanan

Otomotif | serpong.inews.id | Rabu, 29 Mei 2024 - 05:40
share

JAKARTA, iNewsSerpong.id - Terkadang pemilik kendaraan meremehkan tutup pentil (valve cap) sebagai bagian kecil dan sepele pada kendaraan.

Mereka cenderung percaya bahwa tanpa tutup pentil, ban tidak akan kempes dan kendaraan akan berjalan normal.

Mengutip laman resmi Suzuki, tutup pentil memiliki beberapa fungsi penting yang sebaiknya tidak diabaikan, bahkan hilangnya tutup pentil bisa menyebabkan denda tilang dari polisi.

Untuk lebih memahami, berikut adalah beberapa fungsi penting dari tutup pentil pada kendaraan:

1. Mencegah Masuknya Kotoran atau Benda Asing

Tutup pentil berfungsi sebagai pelindung dari masuknya kotoran atau benda asing ke dalam pentil ban. Meskipun ban tidak akan secara langsung mengempis tanpa tutup pentil, namun keberadaannya membantu mencegah kotoran yang dapat merusak komponen penting di dalam pentil, seperti sil karet.

2. Menjaga Tekanan Angin

Tutup pentil membantu menjaga tekanan angin dalam ban agar tidak keluar atau bocor. Meskipun tekanan angin dalam ban tidak akan keluar tanpa tutup pentil, keberadaannya dapat mencegah keluarnya angin saat terjadi tekanan tak terduga, seperti saat roda tertekan oleh batu atau benda tajam lainnya.

3. Mencegah Pecahnya Ban

Tutup pentil juga membantu mencegah pecahnya ban dengan menjaga tekanan udara yang ideal. Jika tekanan udara dalam ban berkurang, ban dapat menjadi tidak stabil dan meningkatkan risiko pecah, terutama saat kendaraan digunakan dalam kecepatan tinggi.

4. Mencegah Masuknya Air

Tutup pentil juga berfungsi sebagai penghalang untuk mencegah masuknya air ke dalam ban. Air yang masuk ke dalam ban dapat menyebabkan korosi pada bagian dalam ban dan dapat mengakibatkan kerusakan pada katup, yang selanjutnya bisa menyebabkan kebocoran.

5. Fungsi Estetis

Selain fungsi-fungsi penting di atas, tutup pentil juga dapat berfungsi sebagai hiasan dekoratif pada kendaraan. Ada berbagai jenis, bentuk, dan warna tutup pentil yang tersedia, yang dapat menambah estetika dan menarik perhatian pada kendaraan.

Melihat pentingnya fungsi-fungsi tersebut, hilangnya tutup pentil sebaiknya segera diganti untuk menjaga keamanan dan kesehatan kendaraan. Jangan remehkan keberadaan komponen kecil ini karena dapat mempengaruhi kinerja dan keamanan berkendara.


Artikel ini telah tayang di www.inews.id dengan judul " Jangan Anggap Sepele, Ini Fungsi Penting Tutup Pentil Ban pada Kendaraan ", Klik untuk baca: https://www.inews.id/otomotif/aksesoris/jangan-anggap-sepele-ini-fungsi-penting-tutup-pentil-ban-pada-kendaraan .

Download aplikasi Inews.id untuk akses berita lebih mudah dan cepat:
https://www.inews.id/apps

Topik Menarik