Shin Tae-yong bakal Coret 4 Pemain Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Jepang, Siapa Saja?
JAKARTA, iNewsSemarang.id Shin Tae-yong (STY) bakal mencoret 4 pemain jelang laga Timnas Indonesia vs Jepang di matchday kelima Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Jumat, 15 November 2024 pukul 19.00 WIB.
Kenapa Shin Tae-yong harus mencoret beberapa pemain jelang bentrok kontra Samurai Biru-julukan Timnas Jepang? Shin Tae-yong sendiri telah memanggil 27 pemain.
Dari 27 pemain yang dipanggil, Shin Tae-yong hanya bisa mendaftarkan 23 nama di antaranya. Hal itu sesuai regulasi yang diterapkan AFC dan FIFA, yakni hanya diizinkan memasukkan 23 nama saja ke dalam daftar susunan pemain.
Sebab itu itu, STY harus mencoret empat nama di skuad Timnas Indonesia saat ini. Ivar Jenner merupakan nama yang dipastikan dicoret. Pesepakbola 20 tahun ini dicoret karena harus menjalani sanksi akumulasi kartu satu pertandingan.
Ivar Jenner tetap dipanggil karena tenaganya dibutuhkan saat Timnas Indonesia menjamu Arab Saudi pada Selasa, 19 November 2024. Sementara itu, tiga nama lain adalah Muhammad Ferarri, Yance Sayuri dan Hokky Caraka.
Tiga Atlet Purwakarta Raih Medali pada Kejuaraan Senior Sambo International Championships 2024
Muhammad Ferarri disinyalir kalah saing dari bek-bek beken di Timnas Indonesia seperti Kevin Diks, Jay Idzes, Jordi Amat, Justin Hubner hingga Rizky Ridho. Belum lagi ada Sandy Walsh, Calvin Verdonk dan Nathan Tjoe A-On yang bisa dimainkan sebagai bek tengah.
Sementara Yance Sayuri, kalah saing dari pemain-pemain top di posisi wing back kiri Timnas Indonesia seperti Pratama Arhan, Shayne Pattynama, Nathan Tjoe A-On hingga Calvin Verdonk. Bagaimana dengan Hokky Caraka?
Di dua FIFA Matchday terakhir, Shin Tae-yong selalu mencoret satu hingga dua penyerang tengah. Hokky Caraka berpotensi kena coret kali ini. Shin Tae-yong diprediksi memilih memasukkan nama Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen dan Ramadhan Sananta.
Siapa-siapa saja nama yang dicoret Shin Tae-yong baru diketahui beberapa jam sebelum kick off Timnas Indonesia vs Jepang. Harapannya, siapa pun pemain yang dipanggil bisa memberikan hasil optimal kepada Timnas Indonesia.