Daftar 3 Pemain Dicoret dari Skuad Timnas Indonesia Vs China, Salah Satunya Eliano Reijnders
QINGDAO, iNews.id - Daftar 3 pemain dicoret dari skuad Timnas Indonesia vs China menarik diulas. Sebab salah satunya Eliano Reijnders.
Skuad Garuda bertamu ke markas China di Qingdao Youth Football Stadium, Selasa (15/10/2024) pukul 19.00 WIB. Kedua tim bentrok pada matchday keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.
Awalnya Shin Tae-yong membawa 27 pemain. Namun Jordi Amat lebih dulu meninggalkan Timnas Indonesia karena cedera pergelangan kaki.
Sesuai regulasi hanya ada 23 pemain yang bisa didaftarkan dalam skuad inti Timnas Indonesia vs China. Jadi ada tiga pemain lainnya yang dicoret.
Salah satunya adalah Eliano Reijnders. Ini merupakan kejutan mengingat dirinya sebelumnya diprediksi bakal jadi starter mengingat kondisi Sandy Walsh tidak fit 100 persen.
Kemudian selain Eliano Reijnders, Shin Tae-yong juga mencoret Hokky Caraka dan Muhammad Ferarri. Sebelumnya kedua pemain tersebut juga dicoret dari skuad Timnas Indonesia vs Bahrain.
Infografis Pelatih China Branko Ivankovic Terancam Dipecat jika Gagal Kalahkan Timnas Indonesia
Dengan demikian kini Timnas Indonesia berkekuatan 23 pemain. Di posisi kiper ada Maarten Paes, Ernando Ari dan Nadeo Argawinata.
Kemudian ada Mees Hilgers, Jay Idzes, Rizky Ridho, Calvin Verdonk, Sandy Walsh, Shayne Pattynama, Asnawi Mangkualam, Pratama Arhan, Ivar Jenner, Thom Haye, Nathan Tjoe-A-On, Ricky Kambuaya, Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Ragnar Oeratmangoen, Rafael Struick, Malik Risaldi, Wahyu Prasetyo, Marselino Ferdinan, dan Dimas Drajad.