Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Bertemu di Final Piala Dunia 2022

Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo Bertemu di Final Piala Dunia 2022

Berita Utama | BuddyKu | Sabtu, 29 Oktober 2022 - 02:25
share

GenPI.co - Prediksi dari sebuah sistem superkomputer mengungkapkan bahwa Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo bakal bertemu di final Piala Dunia 2022.

Dilansir dari Diario AS, Jumat (28/10), prediksi superkomputer tersebut dilakukan oleh sebuah lembaga riset bernama BCA Recearch.

Diketahui, BCA Research melakukan simulasi menggunakan data statistik dari game terkemuka milik EA Sports, FIFA 23.

BCA Research melakukan prediksi dengan cara mengambil data berdasarkan beberapa laga dalam empat edisi terakhir Piala Dunia.

Dari prediksi yang dilakukan BCA Research tersebut, hasilnya memunculkan Argentina dan Portugal akan saling bertemu di final Piala Dunia 2022.

Andaikan hal tersebut benar-benar terjadi, maka Lionel Messi dari Argentina akan bersua dengan Cristiano Ronaldo di final.

Nantinya, hasil pertemuan tersebut memperlihatkan Lionel Messi yang keluar sebagai juara Piala Dunia 2022 bersama Argentina.

"Setelah semuanya selesai, kami percaya Lionel Messi dengan Timnas Argentina akan mengangkat trofi Piala Dunia 2022," kata BCA Research dilansir AS.

Sekadar informasi, Piala Dunia 2022 sendiri akan berlangsung di Qatar pada 22 November hingga 18 Desember mendatang.

Piala Dunia 2022 menjadi ajang terakhir untuk dua megabintang kelas dunia, yakni Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo.(*)

Jangan lewatkan video populer ini:

Topik Menarik