Safee Sali Percaya Timnas Malaysia Tembus Piala Dunia, Kapan?
SAFEE Sali percaya Timnas Malaysia tembus ke Piala Dunia. Namun, prestasi itu amat mungkin tidak dicapai dalam waktu dekat.
Belum lama ini, CEO Timnas Malaysia, Robert Friend, mencanangkan target lolos ke Piala Dunia. Namun, ia tidak menyebut kapan prestasi itu dicapai.
1. Impian
Safee mengungkapkan bermain di Piala Dunia adalah impian dari semua negara. Namun, legenda Timnas Malaysia itu juga mengingatkan untuk mencapai titik itu bukan hal yang mudah.
Harimau Malaya harus bisa bicara banyak di kancah Asia lebih dulu. Setidaknya, mereka wajib menembus Piala Asia 2027 untuk memulai mimpinya beraksi di Piala Dunia.
“Piala Dunia memang menjadi tujuan utama bagi semua tim nasional. Dan untuk lolos ke Piala Dunia, tentu kita harus lebih dulu menghadapi dan menguasai panggung Asia,” tutur Safee, dilansir dari Stadium Astro, Jumat (24/1/2025).
2. Revolusi
Timnas Malaysia saat ini sedang melakukan revolusi untuk memperkuat kedalaman skuad dengan menghadirkan pemain-pemain keturunan. Safee menilai, jika proyek itu berjalan lancar, maka bukan tidak mungkin suatu saat negaranya benar-benar akan beraksi di Piala Dunia.
“Menurut saya, dengan apa yang sedang direncanakan Harimau Malaya, jika berada di jalur yang benar, dengan semua pemain serta proyek yang dijalankan untuk memperkuat tim, saya rasa tidak ada yang mustahil jika semua pihak bersatu dan bergerak menuju tujuan yang sama,” terang Safee.
3. Eks Barcelona
Timnas Malaysia dikabarkan akan kedatangan dua pemain keturunan dari Spanyol yang pernah bermain di akademi Barcelona. Mereka adalah Naim Garcia dan Monchu Rodriguez.
Safee turut menyambut baik dua pemain keturunan tersebut. Eks pemain Pelita Jaya itu menyebut kehadiran Garcia dan Rodriguez dapat mendongkrak kualitas Timnas Malaysia.
“Kalau mereka pernah bermain di Barcelona, tentu ini kabar yang menarik, walau belum bisa dipastikan seberapa baik kontribusi mereka nantinya,” ujar Safee.
“Kita tahu Akademi Barcelona telah melahirkan banyak pemain berkualitas, jadi ini akan menjadi ekspektasi besar dari para penggemar yang berharap mereka dapat membantu Harimau Malaya,” tandasnya.
Timnas Malaysia sendiri sudah tidak punya peluang untuk bisa mentas di Piala Dunia 2026. Pasalnya, langkah mereka terhenti di babak kedua kualifikasi. Kans baru terbuka pada Piala Dunia 2030.