Viral Penumpang Pesawat Ngeyel Tak Mau Pakai Seat Belt, Marah-Marah ke Pramugari hingga Diturunkan Paksa
Baru-baru ini viral sebuah video di media sosial yang menampilkan momen ketika seorang penumpang pesawat wanita berdebat dengan pramugari gegara tak mau mengenakan seat bealt.
Momen tersebut pertama kali diunggah oleh akun TikTok @fegiegie sehingga berujung viral. Pemilik akun tersebut mengaku terheran-heran dengan penumpang yang dinilai ‘ngeyel’ karena bersikeras tak mau mengenakan seat bealt.
“Baru kali ini liat orang mau take off pesawat tapi gak mau pake seatbelt? Terus marahin pramugari karena maksa pake seatbelt?” tulis akun @fegiegie dalam keterangan video, dilansir Okezone, Rabu (8/1/2025).
Momen tersebut bermula ketika dua orang pramugari melakukan pengecekan karena pesawat akan take off. Mereka kemudian mendapati seorang penumpang wanita yang turut membawa anaknya itu tak mengenakan seat bealt.
Sesuai tugasnya, kedua pramugari itu lantas mencoba menegur penumpang wanita yang duduk di sisi sayap kiri dekat jendela tersebut untuk segera mengenakan seat bealt-nya.
Bahkan, salah satu pramugari tersebut mencoba menegur wanita itu secara baik-baik dan menjelaskan dengan sabar tentang Standar Operasional Prosedur (SOP) yang harus dipatuhi oleh para penumpang tentang pentingnya penggunaan seat belt.
Namun, suasana seketika menjadi memanas ketika penumpang tersebut marah-marah dan tetap ngotot tidak mau mengenakan seat bealt. Dengan sabar, kedua pramugari tersebut terus memberikan penjelasan.
Saat pramugari menegurnya dan memberikan edukasi, penumpang wanita itu justru semakin meninggikan suaranya. Bahkan, perdebatan itu disebut-sebut berlangsung hingga kurang lebih 1 jam.
Melihat situasi terus memanas, polisi bandara lantas turun tangan. Imbasnya, penumpang wanita itu serta anaknya diturunkan dari pesawat oleh polisi bandara secar paksa, demi menjaga ketertiban penerbangan.
Momen tersebut bahkan berlangsung cukup lama. Pasalnya, bagasi milik penumpang tersebut harus dikeluarkan dari ruang kargo.
Bahkan, insiden itu mengakibatkan penerbangan tersebut mengalami delay mencapai 3 jam, serta berdampak pada jadwal penerbangan lanjutan sejumlah penumpang ke Jakarta.
Usut punya usut, insiden tersebut terjadi saat penerbangan Batik Air rute Hanoi, Vietnam menuju Kuala Lumpur, Malaysia saat akan transit. Postingan video yang menampilkan momen perdebatan antara penumpang dan pramugari gegara seat bealt itu lantas banjir beragam komentar dari netizen.
Banyak yang ikut dibuat geram dengan tingkah penumpang tersebut. Tak sedikit juga yang respect dengan kedua pramugari tersebut karena sabar menghadapi penumpang tersebut.
“Respect buat pramugarinya. untung bukan aku yg ngadepin,” ujar @dol***
“Tinggal pake seat belt doang anjir kek disuruh ngangkat tu pesawat,” timpal @naf***
“Otu org first time naik pesawat atau gmn sih?,” kata @put***