Link Live Streaming Timnas Thailand vs Vietnam di Piala AFF 2024 Malam Ini, Klik di Sini!
LINK live streaming Timnas Thailand vs Vietnam di Piala AFF 2024 dapat Anda ketahui di artikel ini. Laga leg II final Piala AFF 2024 itu tepatnya bisa disaksikan di Vision+ pada malam ini, Minggu (5/1/2025) pukul 20.00 WIB.
Seperti yang diketahui, Vietnam tampil bersinar di leg I final Piala AFF 2025. Bermain di kandang sendiri, yakni di Stadion Vietn Tri, tim berjuluk Golden Star Warrior itu berhasil menang skor 2-1 pada Kamis 2 Januari 2025.
1. Vietnam Diuntungkan Jelang Leg II Final Piala AFF 2024
Berkat kemenangan 2-1 itu, Vietnam tinggal perlu menahan Thailand dengan hasil imbang. Jika laga leg II berakhir imbang, maka Timmas Vietnam otomatis menjadi juara Piala AFF 2024.
Lantas bagaimana jika Thailand menang dengan keunggulan satu gol? Maka pertandingan akan berlanjut ke babak tambahan. Sebab dengan keunggulan satu gol hanya membuat skor Vietnam vs Thailand akan sama kuat.
Jadi, Thailand perlu menang dengan keunggulan dua gol seperti 2-0, 3-1, 4-2, dan seterusnya untuk bisa langsung juara dalam waktu 90 menit. Kabar baiknya, leg kedua final Piala AFF 2024 itu akan berlangsung di kandang Thailand sendiri.
Dengan kehadiran suporter di Stadion Nasional Rajamagala, Bangkok, Thailand nanti, diharapkan bisa membantu pasukan Gajah Perang –julukan Timnas Thailand– untuk menang, sekaligus menguasai gelar Piala AFF secara tiga musim beruntun.