Bisikan Gaib Robby Purba: Menguak Misteri Burung Jalak dan Fenomena Gaib
JAKARTA - Podcast Bisikan Gaib YouTube Robby Purba mendatangkan A Randy, praktisi indigo dari Misteri Tapal Batas. Dia membahas pengalaman gaib dan berbagai mitos yang melekat di masyarakat.
Episode ini diawali dengan analisis A Randy yang menyebut aura Robby Purba memiliki gradasi ungu dan kuning. Artinya, dia peka terhadap energi batin dan kebahagiaan yang sedang meliputi dirinya.
Namun, pembahasan semakin menarik ketika topik beralih ke pengalaman gaib yang pernah dialami A Randy. Salah satunya, cerita mistis tentang anak kecil yang hilang di dekat pohon beringin besar.
Anak tersebut diklaim telah ‘diambil’ dan dirawat oleh makhluk gaib. Dalam kisah ini, doa-doa dari seorang ustadz menjadi kunci untuk menyelamatkan anak tersebut dari dimensi lain.
Robby Purba juga membahas mitos tentang burung jalak hitam yang dianggap sebagai simbol petunjuk dalam situasi genting di alam, terutama gunung. Dengan gaya khasnya yang lugas, Robby membuat diskusi tersebut jadi menarik.
A Randy juga berbagi cerita tentang ‘perang energi’ dengan praktisi ilmu hitam. Menurutnya, setiap kali membantu pasien yang terkena serangan gaib, ia kerap mendapat ancaman atau tantangan berupa adu energi jarak jauh.
Meski begitu, ia mengaku selalu menjaga keseimbangan energi positif untuk melawan hal-hal negatif tersebut. Nah Anda bisa menonton podcast Bisikan Gaib bersama A Randy selengkapnya di channel YouTube Robby Purba.**