Ole Romeny Penurunan Karier Gara-Gara Gabung Oxford United? Ini Jawabannya!

Ole Romeny Penurunan Karier Gara-Gara Gabung Oxford United? Ini Jawabannya!

Terkini | okezone | Kamis, 2 Januari 2025 - 17:38
share

OLE Romeny mengalami penurunan karier gara-gara gabung Oxford United? Calon penyerang Timnas Indonesia, Ole Romeny, dikabarkan akan meninggalkan sang klub, FC Utrecht, pada bursa transfer musim dingin 2025.

Menurut laporan Voetbal Primeur, penyerang berusia 24 tahun itu akan meninggalkan salah satu klub Eredivisie di atas demi melanjutkan karier bersama klub Liga 2 Inggris (Divisi Championship), Oxford United. Masih menurut sumber yang sama, Ole Romeny akan dikontrak 3,5 tahun oleh klub milik ketua umum PSSI Erick Thohir tersebut. Rencananya pada Jumat 3 Januari 2025, Ole Romeny akan menjalani tes medis di Inggris.

1. Divisi Championship Lebih Bagus ketimbang Eredivisie

(Marselino Ferdinan lebih dulu gabung Oxford United)

“Proses finalisasi tengah berlangsung di Oxford. Ole Romeny telah tiba di Inggris untuk menyelesaikan diskusi terakhir dan menjalani tes medis,” tulis Voetbal Primeur pada Kamis, (2/1/2025).

Namun, ada segelintir netizen mengatakan Ole Romeny mengalami penurunan karier jika hengkang ke Oxford United. Penilaian itu muncul karena Ole Romeny hengkang dari kasta teratas Liga Belanda (Eredivisie) ke Liga 2 Inggris (Divisi Championship).

Hanya saja jika ditelisik lebih dalam, Ole Romeny malahan mengalami peningkatan karier, sekalipun berkarier di Liga 2 Inggris. Sebab, secara level kompetisi, nyatanya Divisi Championship masih lebih baik ketimbang Eredivisie.

Menurut analisis yang dikeluarkan Opta League, Divisi Championship menempati peringkat 10  kompetisi terbaik di dunia. Divisi Championship bahkan mengungguli Eredivisie yang menduduki posisi 13 dunia.

Topik Menarik