BPS Catat Inflasi November 0,30

BPS Catat Inflasi November 0,30

Terkini | okezone | Senin, 2 Desember 2024 - 11:15
share

JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat terjadi inflasi pada November 2024 secara bulanan sebesar 0,30 terhadap Oktober 2024.

Plt Kepala BPS Amalia A. Widyasanti mengatakan, artinya terjadi peningkatan Indeks Harga Konsumen (IHK) dari 106,01 pada Oktober 2024 menjadi 106,33 pada November 2024. Sementara itu secara year on year (yoy) terjadi inflasi sebesar 1,55

"Secara tahun kalender year to date (ytd) terjadi inflasi sebesar 1,12," kata Amalia dalam Rilis BPS di Jakarta, Senin (2/12/2024).

Menurut Amalia, inflasi bulanan pada November 2024 lebih tinggi dibandingkan Oktober 2024 tetapi masih lebih rendah jika dibandingkan November 2023.

"Kelompok pengeluaran penyumbang inflasi terbesar adalah makanan, minuman dan tembakau dengan inflasi sebesar 0,78 dan memberikan andil inflasi sebesar 0,22," jelasnya.

Topik Menarik