7 Pembalap Top yang Sukses Rebut Pole Position di MotoGP 2024, Nomor 1 Pedro Acosta
ADA 7 pembalap top yang sukses merebut pole position di MotoGP 2024 yang menarik untuk diketahui. Dari total 20 seri yang dimainkan di MotoGP 2024, tercatat hanya tujuh pembalap yang berhasil merebut pole position.
Pembalap yang mengendarai motor Ducati menjadi yang paling dominan merebut pole position. Hal itu membuktikan betapa kuatnya tim pabrikan asal Italia tersebut saat tampil di sesi kualifikasi.
Semua itu juga tak lepas dari banyaknya motor Ducati di MotoGP 2024, yakni ada delapan pembalap yang memakai Desmosedici. Lantas siapa saja yang berhasil merebut pole position di sepanjang MotoGP 2024?
Berikut 7 Pembalap Top yang Sukses Rebut Pole Position di MotoGP 2024:
7. Maverick Vinales (1 Kali)
Vinales tampil begitu luar biasa kala mentas di MotoGP Amerika Serikat 2024 pada April 2024 lalu. Bagaimana tidak, Vinales tak hanya mampu menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi dan merebut pole position saja, tetapi ia juga memenangkan sesi sprint race dan balapan utama.
Vinales juga sukses memecahkan rekor waktu sepanjang masa di Circuit of the Americas (COTA). Sayangnya, itu adalah pole position, podium, dan kemenangan satu-satunya Vinales yang musim 2024.
6. Enea Bastianini (1 Kali)
Sama seperti Vinales, Enea Bastianini juga mampu mencatatkan satu pole position. Rider Ducati Lenovo itu menjadi yang tercepat di sesi kualifikasi pada seri kedua MotoGP 2024, yakni di MotoGP Portugal 2024.
Sayangnya, Bastianini gagal memanfaatkan start paling depan itu dengan baik. Saat sprint race ia finis keenam dan di balapan utama ia finis sebagai runner-up.