Sirkuit Catalunya Bakal Jadi Seri Penutup MotoGP 2024, Marc Marquez Tak Senang
PEMBALAP Tim Gresini Ducati, Marc Marquez tampak tak senang Sirkuit Catalunya di Barcelona, Spanyol berpotensi jadi seri penutup MotoGP 2024. Pasalnya Marquez merasa tidak suka dengan Sirkuit Catalunya dan berharap balapan pamungkas di musim ini bisa digelar di trek lain.
Sejatinya, seri balapan penutup di musim ini adalah MotoGP Valencia 2024. Sesuai jadwal, balapan pamungkas itu bakal digelar di Sirkuit Ricardo Tormo pada 15 sampai 17 November 2024 mendatang.
Namun, seri balapan itu dibatalkan karena dilanda banjir dahsyat buntut dari badai Dana. Alhasil, saat ini pihak Dorna pun sedang mencari opsi yang tepat sebagai pengganti Sirkuit Ricardo Tormo.
Menurut kabar yang beredar, Sirkuit Catalunya akan menjadi lokasi dari seri pamungkas MotoGP 2024. Meski begitu, ini masih kabar burung. Belum ada informasi resmi terkait lokasi baru untuk balapan penentu juara MotoGP 2024.
Sementara, Marquez mengaku juga tidak rela jika seri pamungkas digelar di Sirkuit Catalunya. Sebab, trek tersebut tidak disukai olehnya dan juga beberapa rider lainnya. Apalagi cuaca saat ini juga sedang tidak bagus.
"Tidak," jawab Marquez singkat ketika ditanya apakah Sirkuit de Barcelona-Catalunya adalah trek yang cocok baginya, dikutip dari Crash, Selasa (5/11/2024).
"Di sini [Sepang] juga bukan trek yang bagus untuk saya, dan kami mampu bersaing," sambungnya.