Septian Hario Seto Bakal Dilantik Prabowo Jadi Anggota Dewan Ekonomi Nasional

Septian Hario Seto Bakal Dilantik Prabowo Jadi Anggota Dewan Ekonomi Nasional

Berita Utama | okezone | Selasa, 5 November 2024 - 10:28
share

JAKARTA - Septian Hario Seto membenarkan dirinya akan dilantik sebagai anggota Dewan Ekonomi Nasional oleh Presiden Prabowo Subianto di Istana Kepresidenan, Jakarta pada hari ini, Selasa (5/11/2024).

"Total yang dilantik ada tujuh, termasuk wakil ketua," kata Seto di Kompleks Istana Kepresidenan Jakarta.

Saat dikonfirmasi posisi sebagai apa pada Dewan Ekonomi Nasional, Seto tidak menjawab secara rinci dan bergegas masuk ke dalam Istana.

"Nanti ya," kata dia.

Sebelumnya, Presiden Prabowo Subianto melantik Luhut Binsar Panjaitan sebagai Ketua Dewan Ekonomi Nasional di Istana Negara, Jakarta pada hari ini Senin (21/10/2024). Pengangkatan Luhut ini berdasarkan Keputusan Presiden (Keppres) 139P tahun 2024 tentang pengangkatan Ketua Dewan Ekonomi Nasional.

Luhut mengatakan sebagai Ketua Dewan Ekonomi Nasional dia akan membantu tata kelola pemerintahan dengan digitalisasi.

 

“Presiden prabowo meminta membantu untuk tata kelola kita lebih baik karena tata kelola itu dengan digitalisasi saya kira itu bisa membuat kita lebih efisien,” ujarnya dalam keterangannya kepada awak media usai dilantik.

Luhut pun mengatakan bahwa dia akan mengoptimalkan Sistem Informasi Mineral dan Batubara Kementerian/Lembaga (Simbara). Presiden Prabowo, kata Luhut, juga ingin agar diterapkan government technology secara masif.

Topik Menarik