Live di RCTI! Ini Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024
JADWAL siaran langsung Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 akan diulas Okezone. Perjuangan skuad Garuda bisa disaksikan secara live di RCTI.
Ya, Timnas Indonesia akan segera berlaga di Piala AFF 2024. Ajang ini akan berlangsung pada 8 Desember 2024 hingga 5 Januari 2024.
Kiprah Timnas Indonesia dinantikan dalam ajang Piala AFF 2024 karena skuad Garuda kini sudah makin tangguh. Terbukti, pasukan Shin Tae-yong pun masih bertarung memperebutkan tiket ke putaran final Piala Dunia 2026 saat ini.
Timnas Indonesia menjadi satu-satunya tim di Asia Tenggara yang lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Harapan Maarten Paes cs lolos ke Piala Dunia 2026 pun masih terbuka karena kini mereka sudah mengemas 3 poin dari 4 laga yang telah dijalani di kualifikasi.
Mendapati tangguhnya Timnas Indonesia saat ini, para rival pun menjadi ketar-ketir. Salah satunya adalah Timnas Vietnam.
Viral! Politikus Golkar Jamaludin Malik Pakai Kostum Ultraman saat Dilantik jadi Anggota DPR
Media Vietnam, Soha.vn, bahkan ketakutan jelang pertemuan Timnas Vietnam melawan Timnas Indonesia di Piala AFF 2024 karena Shin Tae-yong dinilai berpotensi turunkan pemain andalannya. Nama-nama seperti Maarten Paes hingga Jordi Amat dinilai mereka berpeluang besar untuk main.
Pasalnya, sejumlah pemain abroad Timnas Indonesia bisa turun karena memang kompetisi sudah berakhir atau memasuki jeda. Mereka di antaranya yang bisa tersedia adalah Pratama Arhan, Jordi Amat, Asnawi Mangkualam, hingga sang kiper andalan Maarten Paes.
“Soal daftar pemain, sebelumnya banyak sumber yang menyebut tim Indonesia akan mengikuti Piala AFF bersama tim U-22, namun Arya Sinulingga memastikan pemilihan wajah mana pun bergantung sepenuhnya pada keputusan pelatih Shin Tae-yong. Artinya, pelatih asal Korea itu bisa menambahkan pemain kunci ke tim utama peserta Piala AFF jika diinginkan,” tulis Soha.vn, dikutip Jumat (1/11/2024).
“Beberapa pemain Indonesia yang bermain di luar negeri juga diperkirakan akan hadir di Piala AFF seperti Jordi Amat, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Saddil Ramdani, dan kiper Maarten Paes. Saat Piala AFF 2024 berlangsung, turnamen mereka akan berakhir atau istirahat,” tulis media Vietnam itu.
“Rencana tim Indonesia bisa menjadi kendala besar bagi tim Vietnam saat kedua tim berada di Grup B Piala AFF. Pelatih Kim Sang-sik dan timnya akan kesulitan bersaing dengan Indonesia jika lawan menggunakan kekuatan kuat yang dipimpin oleh Tuan Shin Tae-yong alih-alih menurunkan tim muda dari grup U-22,” jelas media Vietnam.