Viral Netizen Beli Baju <i>Online</i> Rp800 Ribu, Barang yang Datang Malah Bikin Nyesek

Viral Netizen Beli Baju Online Rp800 Ribu, Barang yang Datang Malah Bikin Nyesek

Terkini | okezone | Jum'at, 25 Oktober 2024 - 13:41
share

Membeli baju di toko online menjadi hal yang biasa dilakukan masyarakat. Namun, sering kali permasalahan produk yang tak sesuai dengan ganbar asli masih mengahantui para pembeli sehingga perlu ekstra hati-hati.

Seperti yang dialami wanita ini. Ceritanya viral usai diunggah akun TikTok, @sisasisakonser. Wanita ini menunjukan momen saat rekannya membeli salah satu baju di website luar negeri. Sayangnya, baju yang ia beli tak seperti contoh pada gambar yang ditunjukan toko tersebut.

“Ketipu core. Beli baju online Rp800 ribu dari luar negeri, yang datang kain di-print doang,” tulis akun tersebut dikutip Jumat (25/10/2024).

Video itu menunjukan bagaimana gambar dari baju yang dibeli dari website tersebut. Nampak baju yang dijual merupakan blazer hitam panjang dengan payet silver di bagian depan pinggang dan lengan. 

Penipuan belanja online

Sayangnya, busana yang datang justru tak semirip foto yang ditunjukan akun tersebut. Baju seharga Rp800 ribu itu aslinya memiliki bahan super tipis. Bagian payetnya pun hanya sebuah print-an yang dicetak persis dengan gambar di toko.

Print-an motif payet itu bahkan buram. Menyedihkannya lagi, bagian kancingnya pun nyaris copot lantaran benangnya yang tak terjait dengan rapi. Terlihat pula kualitas bahannya tidak sesuai dan mengecewakan.

“The real ketipu core. Hati-hati yang suka beli barang online dari luar negeri ya,” tulis akun tersebut. 

Kejadian netizen tertipu saat beli baju online di website luar negeri ini pun viral dan sudah ditonton lebih dari 500 ribu di TikTok. Video tersebut juga sukses bikin netizen miris.

 

Mereka tak menyangka baju seharga Rp800 ribu ini memiliki kualitas yang tak sesuai dengan harganya.

“Nyesek Rp800 ribu,” kata akun @go********.

“Manik-maniknya cuma arwah,” tambah @ma********.

“Udah print-an ngeblur, combo banget kak,” sambung @to**********.

Topik Menarik