Kiko Wonder Day 2024, Anak-Anak Bebas Berekspresi

Kiko Wonder Day 2024, Anak-Anak Bebas Berekspresi

Terkini | okezone | Kamis, 24 Oktober 2024 - 10:52
share

JAKARTA - Karakter animasi Kiko dan sahabatnya, Lola, kembali menyapa anak-anak dalam acara seru Kiko's Wonder Day 2024 yang digelar di Botanic at Nava Park pada Rabu (23/10/2024). Acara ini dihadiri oleh anak-anak dari Saint John's School, yang diajak bermain dan belajar bersama Kiko dan Lola.

Tidak hanya bertemu langsung dengan dua karakter yang selama ini mereka saksikan di televisi, anak-anak juga diberi kesempatan untuk mengasah kreativitas melalui berbagai lomba yang diadakan selama acara berlangsung.

Acara Kiko's Wonder Day juga menjadi momen peluncuran wajah baru majalah Kiko Just For Kids yang kini hadir dengan tampilan lebih segar serta konten yang menggabungkan unsur edukasi dan hiburan bagi anak-anak.

Kiko Wonders Day Ajang Anak Gali Potensi Diri
Kiko Wonder Day 2024, Anak-Anak Bebas Berekspresi

Salah satu guru yang ikut mendampingi para murid, Mrs. Lista, mengungkapkan betapa antusiasnya anak-anak dalam mengikuti lomba group performance. Mereka tampil kompak dengan tarian yang memukau, mengenakan kostum berbagai hewan yang menggemaskan, hingga akhirnya berhasil meraih juara dalam kategori tersebut.

“Kami berhasil memenangkan best group performance di acara peluncuran majalah Kiko. Bangga sekali sekolah kami bisa meraih prestasi ini,” ujar Lista setelah acara Kiko's Wonder Day di Botanic at Nava Park, BSD, Tangerang, Rabu (23/10/2024).

Lista berharap karakter Kiko yang kini hadir di majalah anak-anak dapat menjadi media edukasi sekaligus sumber inspirasi. Bersama Kiko, anak-anak di Indonesia diharapkan dapat terus aktif dan kreatif dalam mengekspresikan diri mereka melalui berbagai bidang yang mereka minati.

“Semoga Kiko bisa terus menjadi hiburan dan inspirasi bagi anak-anak, membuat mereka lebih kreatif, aktif, dan bebas berekspresi,” tutupnya.

Topik Menarik