Ada Peran Asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia dalam Menggilanya Hokky Caraka saat Laga PSS Sleman vs Arema FC

Ada Peran Asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia dalam Menggilanya Hokky Caraka saat Laga PSS Sleman vs Arema FC

Terkini | okezone | Sabtu, 21 September 2024 - 09:37
share

SOLO Pemain PSS Sleman, Hokky Caraka , ungkap ada peran asisten Shin Tae-yong di Timnas Indonesia dalam menggilanya Hokky Caraka saat laga PSS Sleman vs Arema FC. Di laga itu, Hokky Caraka diketahui bisa mencetak brace alias dua gol.

Ya, PSS Sleman berhasil menundukkan Arema FC 3-1 di pekan keenam Liga 1 2024-2025. Pertandingan tersebut berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah pada Jumat 20 September 2024.

Dalam pertandingan itu, Super Elang Jawa -julukan PSS Sleman- mencetak tiga gol via Phil Ofosu-Ayeh (23), dan Hokky Caraka (39 serta 54). Sementara itu, Arema FC hanya bisa membalaskan satu gol lewat penalti Charles Lokolingoy (53 (P)).

Usai pertandingan, Hokky Caraka merasa bahagia sekaligus sedih karena berhasil mencetak sepasang gol. Striker berusia 20 tahun itu mengatakan dua gol itu merupakan jawaban atas keraguan dari banyak pihak.

Perasaan dari diri saya sangat bahagia campur terharu bisa cetak dua gol untuk kemenangan PSS Sleman. Golnya terjadi melalui counter attack yang sudah menjadi strategi dari tim pelatih di pertandingan ini, kata Hokky dilansir dari laman resmi PSS Sleman, Sabtu (21/9/2024).

Topik Menarik