Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Erupsi Hari Ini, Tinggi Kolom Abu 1.000 Meter

Gunung Lewotobi Laki-Laki 3 Kali Erupsi Hari Ini, Tinggi Kolom Abu 1.000 Meter

Terkini | okezone | Senin, 16 September 2024 - 12:46
share

FLORES TIMUR - Gunung Lewotobi Laki-Laki di Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur (NTT) mengalami tiga kali erupsi, Senin (16/9/2024) pagi. Tinggi kolom abu mencapai 1.000 meter di atas kawah.

Kepala Pos Pengamatan Gunung Api (PGA) Lewotobi Laki-laki, Herman Yosef Mboro, mencatat erupsi sebanyak 3 kali dalam 6 jam, pada periode pukul 00.00-06.00 Wita.

Erupsi pertama dikatakannya pada pukul 00.20 Wita. Teramati tinggi kolom 800 meter di atas puncak kawah atau sekitar 2.384 meter di atas permukaan laut (dpl).

"Erupsi ini terekam di seismogram dengan amplitudo maksimum 10,5 mm dalam durasi 348 detik," ungkap Mboro.

Teramati asap kawah utama berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah Barat dan Barat Laut.

Tak lama berselang, gunung api aktif berketinggian 1.584 meter dpl tersebut mengalami erupsi lagi pada pukul 00.54 Wita. Kolom abu semakin tinggi mencapai 1.000 meter di atas puncak gunung.

"Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah Barat dan Barat Laut," ujarnya.

Erupsi ini dikatakannya terekam di seismogram dengan amplitudo 41,1 milimeter dalam durasi 2 menit 46 detik.

Terakhir, pada pukul 04.22 Wita, gunung itu kembali mengalami erupsi dengan tinggi kolom abu teramati 1.000 meter di atas puncak kawah.

Kolom abu teramati berwarna kelabu dengan intensitas tebal condong ke arah Barat dan Barat Laut. Erupsi terekam di seismogram dengan amplitudo 25,9 mm, durasi 5 menit 21 detik.

Adapun status vulkanik Gunung Lewotobi Laki-laki saat ini masih berada di Level III (Siaga), sebagaimana ditetapkan Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG).

Pihak PVMBG meminta warga untuk tidak memasuki atau beraktivitas apapun dalam radius 3 km dari pusat erupsi serta 4 km sektoral Utara-Timur Laut dan 5 m ke sektor Timur Laut.

"Masyarakat agar tenang dan mengikuti arahan Pemda serta tidak mempercayai isu-isu yang tidak jelas sumbernya," ucap Mboro.

Topik Menarik