Hasto Klaim PDIP Menang Pilkada di 14 Provinsi, Ini Sebarannya
JAKARTA - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto mengklaim partainya memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di 14 Provinsi. Dia mengatakan kemenangan itu diraih di tengah adanya upaya untuk meruntuhkan PDIP dalam proses Pemilu maupun Pilkada.
Hal itu disampaikan Hasto Kristiyanto saat konferensi pers di DPP PDI Perjuangan, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (1/12/2024).
“Berdasarkan hasil rekapitulasi yang kami lakukan kami sungguh mengucapkan terima kasih atas dukungan kepada PDI Perjuangan karena di tengah-tengah upaya mengelamkan PDI Perjuangan, ternyata dukungan rakyat semakin masif,” kata Hasto.
Hasto mengatakan 14 Provinisi yakni Aceh, Riau, Jambi, Bengkulu, Kepulauan Bangka Belitung, Jakarta, Bali, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Papua, Papua Tengah, Papua Pegunungan, Papua Selatan dan Papua Barat.
Selain itu, Hasto juga menuturkan PDI Perjuangan turut meraih kemenangan di 247 Kabupaten/Kota.
Berdasarkan rinciannya, ada 9 kader PDIP dari 14 Provinisi yang berhasil dimenangi di Pilkada 2024. Lalu, ada 162 kader PDIP dari 247 Kabupaten/Kota yang berhasil dimenangi oleh Partai pimpinan Ketua Umum Megawati Soekarnoputri ini.
“Proses pelembagaan partai terus menerus dilakukan, sehingga PDI Perjuangan tercatat sebagai partai yang mampu menempatkan kader-kader partainya menjadi pemimpin di seluruh wilayah, di tengah-tengah berbagai tekanan, berbagai gempuran ternyata suara rakyat, suara Tuhan tetap bekerja dengan sebaik-baik,” tuturnya.