DPD Belum Tentukan Perwakilan, Pelantikan Pimpinan MPR Diundur Besok?

DPD Belum Tentukan Perwakilan, Pelantikan Pimpinan MPR Diundur Besok?

Nasional | okezone | Rabu, 2 Oktober 2024 - 19:22
share

JAKARTA - Pelantikan pimpinan Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) RI berpeluang besar diundur pada hari Kamis (3/10/2024) besok. Diketahui, rencananya pelantikan itu akan digelar malam ini.

Salah satu alasannya lantaran Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI belum menentukan satu nama yang akan diusulkan untuk dapat menduduki jabatan Wakil Ketua MPR RI.

"Kalau kita belum bisa menyelesaikan sampai pukul 7 malam ini, maka itu sudah ada saling pengertian dengan pihak MPR," kata Wakil Ketua DPD RI, Tamsil Linrung di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu (2/10/2024).

Tamsil menyebut, tidak hanya kelompok DPD saja yang belum menentukan siapa perwakilannya yang akan menduduki jabatan Wakil Ketua MPR RI, tapi ada juga yang dia dengar Fraksi partai politik yang belum menentukan nama calon pimpinan MPR.

"Karena itu, memang belum bisa dilaksanakan rapat (terkait pelantikan pimpinan MPR) pada pukul 19.00 malam ini. Bahkan tadi disampaikan kemungkinan besok," ujarnya.

Topik Menarik