14 Brigjen TNI AD yang Bertugas di Daerah Dimutasi Jenderal Agus Subiyanto, Ini Nama-namanya

14 Brigjen TNI AD yang Bertugas di Daerah Dimutasi Jenderal Agus Subiyanto, Ini Nama-namanya

Infografis | sindonews | Rabu, 18 September 2024 - 10:56
share

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto memutasi dan merotasi sebanyak 14 Perwira Tinggi (Pati) TNI Angkatan Darat berpangkat jenderal bintang satu alias Brigadir Jenderal (Brigjen) yang bertugas di daerah. Hal itu merupakan bagian dari rotasi dan mutasi 130 Pati TNI di beberapa jabatan strategis di lingkungan TNI.

Dari 130 Pati tersebut sebanyak 68 di antaranya merupakan Pati TNI AD. Rotasi dan mutasi jabatan ini berdasarkan Surat Keputusan Panglima TNI Nomor Kep/1080/IX/2024 tanggal 11 September 2024, sebanyak 130 Perwira Tinggi (Pati) TNI dari Angkatan Darat (AD), Angkatan Laut (AL), dan Angkatan Udara (AU) mengalami pergeseran dalam posisi strategis.

Baca juga:Kisah Letnan Jenderal TNI (Purn) Soegito, Jual Sepeda dan Palsukan Tanda Tangan Bapaknya demi Masuk Akmil

"Telah resmi ditetapkan mutasi dan promosi jabatan 130 Pati (Perwira Tinggi) TNI terdiri dari: 68 Pati TNI AD, 39 Pati TNI AL, dan 23 Pati TNI AU," ujar Kapuspen TNI Mayjen TNI Hariyanto dalam keterangan tertulisnya dikutip, Rabu (18/9/2024).

Daftar 14 Pati TNI AD Berpangkat Brigjen yang Bertugas di Daerah Dimutasi Jenderal Agus Subiyanto

1. Brigjen TNI Suparlan Purwo Utomo dari Danpuslatpur Kodiklatad menjadi Pa Sahli Tk III KSAD Bidang Jahpers

2. Brigjen TNI Dany Rakca Andalasawan dari Danrem 031/WB (Pekanbaru) Kodam I/Bukit Barisan menjadi Danpuslatpur Kodiklatad

3. Brigjen TNI Jimmy Watuseke dari Danrem 033/WP (Tanjung Pinang) Kodam I/Bukit Barisan menjadi Asintel Kaskogabwilhan I

4. Brigjen TNI Bambang Herqutanto dari Asintel Kaskogabwilhan I menjadi Danrem 033/WP (Tanjung Pinang) Kodam I/Bukit Barisan

5. Brigjen TNI Sugiyo dari Kapoksahli Pangdam III/Siliwangi menjadi Danrem 031/WB (Pekanbaru) Kodam I/Bukit Barisan

6. Brigjen TNI Muhammad Nasrulloh Nasution dari Asintel Kaskogabwilhan III menjadi Kapoksahli Pangdam III/Siliwangi

7. Brigjen TNI Bambang Sudarmanto dari Kapoksahli Pangdam II/Sriwijaya menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun)

8. Brigjen TNI Junaidi dari Pa Sahli Tk. II KSAD Bidang Siber menjadi Kapoksahli Pangdam II/Sriwijaya

9. Brigjen TNI Susilo dari Kakordos Seskoad menjadi Pangdivif 2 Kostrad

10. Brigjen TNI Handono Tri Nugroho dari Aslog Kaskogabwilhan III menjadi Staf Khusus KSAD

11. Brigjen TNI Ari Estefanus dari Irdam XVIII/Kasuari menjadi Ir Pussenarmed

12. Brigjen TNI Yusman Madayun dari Irdam IX/Udayana menjadi Pa Sahli Tk III Bidang Sosbudkum HAM dan Narkoba Panglima TNI

Baca juga:Kisah Hidup Jenderal Dudung, Mantan KSAD yang Pernah Ditempeleng Mayor Gegara Koran Jatuh

13. Brigjen TNI Sulaiman dari Agen Intelijen Ahli Madya pada Direktorat Jawa dan Bali, Deputi Bidang Intelijen Dalam Negeri BIN menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun dini)

14. Brigjen TNI Danny Gaothama dari Agen Intelijen Ahli Madya pada Sahli Bidang Ideologi Politik BIN menjadi Pati Mabes TNI AD (dalam rangka pensiun).

Topik Menarik