Infografis Sumber Kekayaan Bill Gates

Infografis Sumber Kekayaan Bill Gates

Infografis | BuddyKu | Selasa, 14 Februari 2023 - 14:40
share

NEW York, iNews.id - Bill Gates merupakan salah satu orang terkaya dunia. Mantan CEO Microsoft ini berada di peringkat ke-6 orang terkaya dunia versi Forbes, dengan kekayaan mencapai 106,6 miliar dolar AS atau Rp1.622 triliun.

Mengutip Yahoo Finance , Gates memiliki 0,025 persen dari semua wilayah pertanian di Amerika Serikat (AS). Gates juga memiliki perusahaan investasi senilai 40 miliar dolar AS, bernama Cascade Investment LLC, dan memiliki banyak aset.

Aset perusahan disebut-sebut mencakup lebih dari setengah kekayaan Gates. Ini di luar sahamnya di Microsoft dan Bill and Melinda Gates Foundation.

Dia juga memiliki mayoritas saham Four Season and Resort. Gates juga memiliki portofolio real estate di Washington, dan pulau pribadi di Belize, serta rumah tepi pantai di San Diego.

Topik Menarik