Dirut BEI Sebut Peran Investor Relations di Pasar Modal Sangat Strategis
JAKARTA, iNews.id - Direktur Utama Bursa Efek Indonesia (BEI) Iman Rachman mendorong Investor Relation memperkuat sinergi untuk memperkuat pasar modal. Menurut Iman, investor relations terus berkembang seiring dengan perubahan teknologi hingga peningkatan ekspektasi investor.
“Di era baru ini saya rasa peran investor relations menjadi sangat strategis tidak hanya sekadar menjalin komunikasi antara perusahaan dan pemegang saham tapi juga memegang peran krusial dalam menjalankan transparansi, kebijakan pasar dan membangun relasi perusahaan,” ucap Iman dalam Welcoming Speech di Indonesia Investor Relations Forum 2025, Selasa (21/1/2025).
Iman menilai teknologi kecerdasan artifisial atau AI (artificial intelligence) untuk membantu tugas-tugas investor relation. Selain itu, mereka diimbau untuk meningkatkan transparansi yang berlandaskan tata kelola perusahaan yang baik.
Pada kesempatan yang sama, Dewan Pengawas Indonesia Investment Authority (INA) yang juga petinggi Mr DIY, Darwin Cyril Noerhadi mengatakan, para investor relation memahami regulasi, mendalami wawasan, dan memaparkan informasi dan komunikasi yang efektif kepada publik serta investor.
“Umumnya, latar belakang equity analyst, corporate banker dan investment banker menjadi Investor Relation. Tetapi, latar belakang lainnya pun bisa mengemban tugas ini," ucap Darwin.
Darwin juga mendorong Investor Relation untuk mengkaji lebih lanjut praktik ESG (environmental, social & governance).
“OJK pun mengamankan perusahaan untuk menerbitkan laporan berkelanjutan," kata Darwin.
Sebagai informasi, Indonesia Investor Relations Forum 2025 (IRF 2025) sukses digelar di Main Hall BEI, Jakarta, Selasa (21/1). Acara diselenggarakan sebagai upaya untuk berbagi wawasan terkait investor relations (IR), tata kelola perusahaan (GCG), serta keberlanjutan lingkungan, sosial, dan tata kelola perusahaan (ESG).
IIRF 2025 terselenggara berkat dukungan berbagai pihak, diantaranya BEI, PT Semen Indonesia Tbk (SMGR), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), PT TBS Energi Utama Tbk(TOBA), PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo), PT Daya Intiguna Yasa Tbk (MDIY), dan PT Waskita Beton Precast Tbk (WSBP).