Pria Ini Tak Sadar Dadu Bersarang di Hidungnya Selama 20 Tahun, kok Bisa?

Pria Ini Tak Sadar Dadu Bersarang di Hidungnya Selama 20 Tahun, kok Bisa?

Terkini | inews | Rabu, 27 November 2024 - 22:22
share

BEIJING, iNews.id - Seorang pria di China tak sadar ada dadu bersarang di hidungnya selama lebih dari 20 tahun. Belakangan ini pria bernama Xiaoma (23) asal Xian, Provinsi Shanxi, itu baru sadar ada yang tak beres dengan hidungnya setelah mengalami gejala seperti orang flu tak tak henti-hentinya.

Dikutip dari South China Morning Post (SCMP), Xiaoma mengalami bersin kronis, hidung tersumbat serta meler selama hampir sebulan. Awalnya dia menangani penyakitnya melalui pengobatan tradisional China. Namun upaya itu tak membuahkan hasil. Xiaoma lalu pergi ke Rumah Sakit Xian Gaoxin.

Dokter mendiagnosisnya mengalami rinitis alergi serta mengidentifikasi ada benda asing di saluran hidung. Pemeriksaan lanjutan melalui endoskopi mengungkap adanya dadu yang di rongga hidung. 

“Selama endoskopi hidung, kami menemukan benda asing, benjolan putih yang dilapisi sekresi. Setelah dikeluarkan, ternyata itu adalah dadu berukuran 2x2x2 cm kubik yang sebagian sudah terkorosi karena tersangkut di rongga hidung dalam waktu lama," kata Yang Rong, dokter spesialis otolaringologi rumah sakit tersebut. 

Xiaoma mengatakan, dadu itu mungkin masuk secara tidak sengaja ke hidungnya saat dia berusia 3 atau 4 tahun. Namun belum jelas bagaimana bisa dadu itu masuk hidung.

Situasinya sangat berbahaya karena dadu tersebut telah menempel pada jaringan di sekitarnya selama bertahun-tahun. Penanganan yang tidak tepat bisa menyebabkannya dadu masuk ke saluran pernapasan sehingga berpotensi menyebabkan kematian. Namun dadu berhasil dikeluarkan melalui operasi.

Belum jelas apakah Xiaoma mengalami dampak kesehatan atau efek samping jangka panjang karena dadu sudah bersarang lebih dari 20 tahun.

Peristiwa yang dialami Xiaoma menjadi viral di media sosial, memicu banyak komentar dari netizen.

“Dia baru berusia 23 tahun dan dadu itu telah bersarang di hidungnya selama 20 tahun? Seberapa besar lubang hidungnya saat berusia 3 tahun?” demikian komentar seorang pengguna Weibo.

“Ini benar-benar mengerikan. Sudah terkorosi. Melihat gambarnya saja sudah bikin saya tidak nyaman," kata pengguna lain.

“Ini adalah peringatan bagi para orang tua. Benda asing di hidung bukanlah hal yang bisa dianggap enteng. Gejala yang tidak normal harus segera ditangani di rumah sakit," kata netizen lainnya.

Topik Menarik