Fungsi Kaca Film Mobil, Bukan Sekadar Aksesoris Bisa Jadi Perisai pada Kendaraan
JAKARTA, iNews.id - Banyak orang yang beranggapan kaca film mobil merupakan aksesoris yang tidak memiliki fungsi selain estetik. Anggapan tersebut keliru.
Kaca film tidak hanya berfungsi agar kabin mobil tidak bisa dilihat dari luar terkait privasi atau agar terlihat stylish, terdapat manfaat yang jauh lebih penting. Apa saja itu?
Tujuan dan fungsi utama pemasangan kaca film pada mobil yaitu untuk mengurangi intensitas cahaya yang masuk. Saat ini, perusahaan berlomba mengembangkan teknologi kaca film agar jarak pandang tetap terjaga dan melindungi pengendara di dalam mobil paparan terik matahari.
Seperti UFILM yang mengembangkan kaca film Prime Series dengan teknologi CoreNano. Diketahui, Teknologi CoreNano merupakan proses manufaktur canggih yang menggabungkan partikel ceramic berukuran nano ke dalam film.
"Partikel-partikel ini bekerja seperti perisai kecil yang menghalau panas, sinar UV, dan silau, sambil tetap menjaga pandangan tetap jernih," ujar Presiden Direktur PT Profilm Indonesia, Asiong dalam keterangan persnya dilansir Minggu (18/11/2024).
Dia mengungkapkan keunggulan teknologi CoreNano pada kaca film. Pertama, memblokir cahaya infra merah secara signifikan, sehingga mengurangi jumlah panas yang masuk ke dalam kendaraan.
"Teknologi UV GuardPro yang disematkan pada kaca film ini mampu memblokir hingga 99 persen sinar UV berbahaya, melindungi kulit, serta mencegah pemudaran atau retaknya permukaan interior," katanya.
Asiong menerangkan fitur OPTIClear Vision pada teknologi CoreNano memastikan visibilitas jernih, baik siang maupun malam. Pandangan pengendara tidak terhalang dan minim silau.
"Teknologi Non-Reflective pada kaca film Prame Series tidak memantulkan cahaya berlebih, memberikan tampilan elegan tanpa gangguan visual, baik dari luar maupun dalam," ujarnya.
Dia menyebutkan kaca film yang dibanderol mulai Rp1,5 juta ini dibuat Durable Long-Lasting dengan material tahan lama, sehingga memberikan perlindungan maksimal dalam jangka panjang, mempertahankan performa tanpa mengurangi kualitas.
UFilm akan memamerkan teknologi terbarunya tersebut dalam pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024 di ICE BSD City, Tangerang, pada 22 November hingga 1 Desember mendatang.