Begini Suasana Latihan Timnas Indonesia dan Jepang, Siap Bentrok di SUGBK Besok Malam!

Begini Suasana Latihan Timnas Indonesia dan Jepang, Siap Bentrok di SUGBK Besok Malam!

Terkini | inews | Kamis, 14 November 2024 - 15:27
share

JAKARTA, iNews.id – Timnas Indonesia dan Jepang terus mematangkan persiapan menjelang laga Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Laga tersebut bakal digelar di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jumat (15/11/2024) pukul 19.00 WIB. 

Persiapan fisik dan mental telah disiapkan secara optimal. Tim Garuda mematangkan persiapan mereka dengan menggelar sesi latihan di Stadiion Madya, GBK, Senayan, Jakarta, Rabu (13/11/2024) malam. 

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong sadar Jepang adalah tim kuat. Tapi, dia terus memompa semangat anak-anak asuhnya untuk tidak menyerah sebelum berlaga. 

Pada sesi latihan kemarin hampir seluruh penggawa hadir kecuali Mess Hilgers yang absen akibat cedera. Sedangkan bek FC Copenhagen yang baru resmi menjadi warga negara Indonesia, Kevin Diks juga ikut berlatih setelah tiba di Indonesia pada Selasa (12/11/2024) pagi. 

Sementara itu, Timnas Jepang menggelar latihan kedua di lapangan A Senayan, Jakarta, kemarin malam. Setelah di latihan sebelumnya hanya diikuti enam pemain, kini pada latihan kedua 27 pemain Tim Samurai Biru sudah hadir. Nama-nama besar seperti Kaoru Mitoma, Takumi Minamino hingga Wataru Endo ikut berlatih pada sesi ini. 

Topik Menarik