Presiden Korsel Yoon Suk Yeol Latihan Golf agar Bisa Dekat dengan Trump
SEOUL, iNews.id - Presiden Korea Selatan (Korsel) Yoon Suk Yeol berlatih golf kembali. Bukan sekadar olahraga atau hobi, aktivitas barunya itu dilakoninya lagi agar bisa membangun hubungan dengan Presiden Amerika Serikat Donald Trump.
Trump diketahui menggemari olahraga kaum elite itu, bahkan memiliki resor golf pribadi di Mar-a-Lago, West Palm Beach, Florida.
Surat kabar Korsel JoongAng Daily melaporkan, Yoon mulai berlatih golf setelah disarankan oleh orang-orang dekatnya guna mempersiapkan diri dalam berhubungan dengan Trump.
Kantor presiden Korsel mengonfirmasi, Yoon kembali menekuni golf. Latihan golf terbarunya baru-baru ini merupakan kali pertama sejak 2016. Yoon diketahui sering bermain golf saat masih menjabat sebagai jaksa.
Dia menjelaskan saat ini tak bisa bemain golf lagi seperti di masa lalu karena waktu luangnya terbatas. Setelah dipindah ke unit investigasi Kantor Kejaksaan Agung pada 2010 dia jarang bermain lagi.
Perdana Menteri Jepang mendiang Shinzo Abe juga menekuni golf agar bisa berinteraksi dekat dengan Trump di masa jabatan periode pertamanya sebagai presiden AS.
Dalam tayangan video viral, Abe sempat jatuh ke lubang berpasir saat bermain golf dengan Trump pada November 2017. Setahun sebelumnya Abe memberi Trump hadiah tongkat golf berlapis emas pada 2016.
Hal yang menjadi perbincangan publik adalah Trump berjalan begitu saja, tampaknya tak menyadari rekannya terjatuh. Saat itu Abe baru melakukan pukulan dari lubang dan naik kembali ke rumput.
Abe, saat telah lengser sebagai PM, ditembak mati pada Juli 2022 saat berkampanye untuk jabatan majelis tinggi parlemen.