Giring Ganesha Buka Indonesia Museum Awards 2024, Beri Masukan agar Banyak Gen Z Main ke Museum

Giring Ganesha Buka Indonesia Museum Awards 2024, Beri Masukan agar Banyak Gen Z Main ke Museum

Terkini | inews | Minggu, 10 November 2024 - 17:54
share

JAKARTA, iNews.id - Wakil Menteri (Wamen) Kebudayaan Giring Ganesha membuka gelaran Indonesia Museum Awards 2024 di Auditorium Perpustakaan Nasional Republik Indonesia hari ini, Minggu (10/11/2024).  

Dalam sambutannya, Giring Ganesha tidak hanya mengapresiasi penyelenggaraan Indonesia Museum Awards 2024, tapi menitipkan pesan kepada pengelola museum agar lebih 'melek' teknologi digital supaya museum relevan dengan zaman.

"Saya sangat mengapresiasi terselenggaranya acara ini sebagai wujud nyata partisipasi masyarakat dalam memajukan kebudayaan," ujar Giring Ganesha.

Bagi Giring, penting untuk menghadirkan acara semacam ini demi memajukan kebudayaan. Sebab menurutnya, upaya memajukan kebudayaan bukan hanya tanggung jawab pemerintah atau tanggung jawab kementerian kebudayaan, melainkan tugas kita, seluruh komponen masyarakat, seniman, artis, pelaku seni, pengelola museum, dan komunitas.

Seluruhnya harus terus bersinergi, berkolaborasi, menuju Indonesia yang lebih baik dalam aspek kebudayaannya.

Giring pun memahami jika di era digitalisasi seperti sekarang, menarik minat generasi milenial dan gen Z terhadap museum menjadi tantangan sendiri, sehingga, pengelola museum harus beradaptasi dengan terus memanfaatkan teknologi agar museum sebagai bagian dari budaya bangsa bisa terus relevan.

"Di era digital, museum menghadapi tantangan besar dalam menjangkau generasi milenial dan gen Z yang hidup di tengah teknologi canggih. Pengelola museum harus aktif memanfaatkan teknologi untuk menampilkan koleksi budaya bangsa dengan cara yang relevan bagi generasi sekarang," ungkapnya.

Indonesia Museum Awards 2024 mengusung tema Gerakan Generasi Muda Peduli Museum yang sejalan dengan misi untuk terus mengenalkan museum kepada generasi muda.

Sebagai informasi, ajang penghargaan bagi museum dan tokoh permuseuman Indonesia ini diselenggarakan ke-13 kalinya. Sebelum resmi dibuka, para nominasi dan tamu undangan yang hadir dihibur dengan penampilan tarian Betawi. Lalu, Giring Ganesha didampingi istri membuka ajang apresiasi ini dengan memukul hadroh bersama ketua panitia IMA 2024.

Kementerian Kebudayaan akan terus mendorong museum menjadi lebih interaktif dan menyajikan narasi yang memikat pengunjung, sehingga milenial gen Z dapat menikmati pengalaman edukatif yang menyenangkan. Dengan upaya ini, diharapkan budaya Indonesia semakin dekat dengan generasi muda dan menjadi kebanggaan abadi bagi bangsa dan negara.

Giring mengaku bangga melihat banyak museum di Indonesia telah beradaptasi dengan teknologi untuk mempertahankan eksistensinya. Dia pun menekankan bahwa digitalisasi museum menjadi kebutuhan agar museum tetap relevan di tengah perkembangan zaman. Sehingga digitalisasi museum diharapkan terus dilakukan oleh pengelola museum yang tersebar di seluruh Indonesia.

"Kami di Kementerian Kebudayaan mendukung upaya ini dan meskipun langkah awal digitalisasi dimulai dari museum pemerintah, kita harapkan di depannya semua museum di Indonesia dapat melakukannya," katanya.

Indonesia Museum Awards digagas oleh Komunitas Jelajah, sebuah komunitas yang memiliki kepedulian tinggi terhadap pendidikan dan penelitian, khususnya yang menyangkut sejarah, heritage, dan permuseuman.

Ada lima kategori penghargaan untuk museum dan lima kategori untuk para tokoh yang dinilai telah memberikan sumbangsih dan karya nyata bagi perkembangan dan kemajuan dunia permuseuman, kesejarahan, seni dan budaya di Tanah Air. Seluruh nominator diberikan sertifikat sebagai apresiasi sedangkan pemenang mendapatkan plakat penghargaan.

Topik Menarik