New York Times: Trump Bakal Menangkan Pemilu Amerika

New York Times: Trump Bakal Menangkan Pemilu Amerika

Terkini | inews | Rabu, 6 November 2024 - 11:28
share

NEW YORK, iNews.id - Surat kabar The New York Times (NYT) menyebut capres dari Partai Republik Donald Trump kemungkinan besar akan memenangkan Pemilu Amerika Serikat 2024 atas pesaingnya, Kamala Harris. 

Catatannya, Trump harus mempertahankan kemenangan di negara-negara bagian medan pertempuran utama. Ada tujuh negara bagian itu yakni Georgia, Carolina Utara, Pennsylvania, Michigan, Wisconsin, Arizona, dan Nevada. 

Kepala analis politik NYT Nate Cohn mengatakan berdasarkan proyeksi penghitungan sementara, Trump unggul di negara bagian yang memiliki suara elektoral tinggi, seperti Pennsylvania.

"Untuk pertama kalinya malam ini, kami menganggap Trump kemungkinan besar akan memenangkan kursi kepresidenan," kata Cohn, seperti dilaporkan Sputnik, Rabu (16/11/2024).

"Ia unggul di masing-masing Pennsylvania, Michigan, dan Wisconsin. Sementara untuk menang, Harris harus menyapu bersih ketiganya."

Cohn mencatat bahwa meskipun masih banyak suara yang tersisa, hingga saat ini, Trump unggul tipis namun konsisten.

Data proyeksi Associated Press (AP) mengungkap hingga Rabu Pennsylvania pukul 11.25 WIB, Trump unggul dengan 51,1 persen suara, sedangkan Harris 47,95 persen. Total suara yang dihitung 75,82 persen. Namun AP belum menentukan ke mana suara elektoral Pennsylavania ddiberikan.

Di Michigan, Trump unggul dengan memperoleh 52,39 persen suara, melawan Harris yang mendapat 45,89 persen. Jumlah suara yang dihitung mencapai 32 persen.

Topik Menarik